Informasi Dunia Olah Raga Indonesia & Mancanegara Aktual Terpercaya
  • Sports Award - 2019

    Number #1 Sports News
  • Global Certificate

    ISO 9001:2019
  • Award Winning

    Berita Olah Raga Terbaik 2019
madrid vs atletico
By - Writter

Keperkasaan Atletico Berakhir di Tangan Real Madrid

Keperkasaan Atletico yang tak terkalahkan sejak awal musim La Liga akhirnya runtuh. Adalah rival sekota, Real Madrid yang mengakhiri tren positif tersebut saat keduanya bertemu di pekan ke-13 La Liga di Estadio Alfredo Di Stefano pada Minggu, 13 Desember 2020 dini hari WIB.

Bertindak sebagai tim tamu, Atletico tumbang dua gol tanpa balas. Pahlawan kemenangan tuan rumah adalah Casemiro dan Jan Oblak yang mencetak gol bunuh diri. Casemiro membuka keunggulan tuan rumah di menit ke-15 dan blunder fatal Oblak di menit ke-63 membuat timnya harus pulang dengan tangan hampa.

Kemangan ini membuat Madrid berhak atas tiga poin. Koleksi poin Los Blancos kini menjadi 23 dari 12 pertandingan. Madrid naik ke posisi ketiga. Sementara itu Atletico, walau kalah di laga ini, tetap berada di puncak klasemen dengan raihan total 26 poin dari 12 pertandingan.

Hasil ini menjadi catatan bagi kedua tim jelang pertandingan pada tengah pekan depan. El Real akan menghadapi Athletic Bilbao di pentas La Liga. Sementara itu Atletico akan menghadapi tim divisi empat CE Cardassar di pentas Copa del Rey.

Kemenagnan Madrid tentu tidak lepas dari performa gemilang sejumlah pemainnya. Sebagaimana dikatakan sang pelatih, Zinedine Zidane, ada beberapa pemain yang tampil brilian. Beberapa di antaranya adalah duet pemain senior di lini tengah yakni Luka Modric dan Toni Kroos.

“Kami harus melakukan banyak upaya. Ini mengenai mengubah permainan dengan cepat dan kami menemukan ruang dengan mengirim umpan diagonal,” beber Zidane, seperti dilansir dari berita SBOBET88 sports.

“(Modric dan Kross) itu sangat-sangat brilian. Mereka luar biasa. Karim (Benzema) juga…Dan Lucas (Vazquez) itu fenomenal, dan (Dani) Carvajal, dan kapten kami (Sergio Ramos), (Raphael) Varane…Semuanya sangat bagus,” sambungnya.

Sementara itu gelandang Madrid, Casemiro menegaskan kemenangan ini tidak lepas dari soliditas yang ditunjukkan timnya.

“Normal jika kami mengalami mengalami penurunan (dalam hal performa) dan kemudian berusaha untuk bangkit kembali,” bebernya.

“Ada banyak pertandingan. Kami bukan mesin. Kami kini telah sangat solid sebagai tim dalam tiga pertandingan yang sangat penting bagi kami. Semua orang melakukan pekerjaannya dengan sangat fenomenal,” pungkas pemain asal Brasil itu.

Susunan pemain Real Madrid versus Atletico Madrid:

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos; Lucas Vazquez, Karim Benzema, Vinicius Junior.

Pelatih: Zinedine Zidane.

Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier, Stefan Savic, Felipe, Mario Hermoso; Marcos Llorente, Hector Herrera, Koke, Yannick Carrasco; Luis Suarez, Joao Felix.

Pelatih: Diego Simeone.

arsenal
By - Writter

Arsenal Tanpa Hambatan ke 32 Besar Liga Europa

Arsenal tanpa hambatan meraih tiket ke babak 32 besar Liga Europa. The Gunners melengkapi sepak terjangnya di fase grup dengan kemenangan. Menghadapi tuan rumah Dundalk pada Jumat, 11 Desember 2020 dini hari WIB, skuad Meriam London menang dengan skor 4-2.

Empat gol tim tamu dicetak oleh Eddie Nketiah di menit ke-12, Mohamed Elneny di menit ke-18, Joe Willock di menit ke-67, dan Folarin Balogun di menit ke-80. Sementara itu sepasang gol tuan rumah dilesatkan oleh Jordan Flores di menit ke-22 dan Sean Hoare lima menit sebelum laga berakhir.

Kemenangan ini membuat Arsenal mempertahankan tren positif selama babak penyisihan. Skuad Mikel Arteta menyapu bersih enam kemenangan sehingga mengemas total 18 poin. Arsenal mantap ke babak 32 besar dengan status juara grup.

Sementara itu Dundalk terpaku di dasar klasemen dengan tanpa meraih satu poin pun. Posisi kedua, sekaligus mendampingi Spurs ke babak knock out adalah Molde yang mengemas total 10 poin dari enam laga.

Kemenangan ini tentu disambut positif kubu The Gunners. Tak terkecuali sang pelatih, Mikel Arteta. Arteta mengakui sangat puas dengan performa para pemainnya. Enam laga di babak penyisihan grup berhasil diselesaikan dengan baik.

“Secara umum, penampilan kami di fase grup (Liga Eropa 2020-2021) sangat positif. Tidak pernah mudah untuk memenangkan pertandingan di Eropa. Saya pikir kami sangat konsisten dan berkinerja sangat luar biasa,” beber Arteta, seperti dilansir oleh SBOBET News.

“Penampilan hari ini secara keseluruhan positif karena kami memenangkan pertandingan. Akan tetapi juga kami memiliki beberapa momen setelah mencetak dua gol pertama di mana kami sedikit terputus dan kami menjadi sediki kebingungan,” sambungnya.

“Akan tetapi saya itu normal karena pekerjaan dilakukan dalam kelompok, namun juga bukan standar yang kami butuhkan. Kemudian kami bereaksi, kami menjadi lebih baik, hingga akhirnya meraih kemenangan.”

Mantan asisten pelatih Pep Guardiola itu mengatakan dirinya juga kerap melakukan rotasi pemain. Hal ini bertujuan untuk memberikan menit bermain kepada para pemain lain.

“Kami juga memutuskan untuk merotasi pemain. Kami kesempatan untuk memberikan menit bermain kepada pemain yang belum mendapatkannya, termasuk para pemain muda. Ada banyak hal positif tetapi beberapa hal juga harus kami tingkatkan,” pungkas pelatih asal Spanyol itu.

Susunan Pemain Dundalk versus Arsenal:

Dundalk (3-4-2-1): Gary Rogers; Sean Hoare, Andrew Boyle (Brian Gartland 46′), Daniel Cleary; Sean Gannon (John Mountney 54′), Chris Shields, Jordan Flores, Darragh Leahy; Patrick McEleney (Stefan Colovic 77′), Michael Duffy (Jamie Wynne 77′); David McMillan (Daniel Kelly 53′).

Pelatih: Filippo Giovagnoli

Arsenal (3-4-2-1): Runar Alex Runarsson; Calum Chambers, Shkodran Mustafi, Pablo Mari; Cedric Soares, Joe Willock (Miguel Azeez 83′), Mohamed Elneny (Dani Ceballos 62′), Ainsley Maitland-Niles; Nicolas Pepe, Emile Smith Rowe (Ben Cottrell 77′); Eddie Nketiah (Folarin Balogun 62′).

Pelatih: Mikel Arteta

the citizen
By - Writter

Sikat Marseille di Pamungkas Grup, Man City Mantap ke 16 Besar Liga Champions

Manchester City melangkah mantap ke babak 16 besar Liga Champions Eropa musim ini. Di laga pamungkas grup C yang berlangsung pada Kamis, 10 Desember 2020 dini hari WIB, The Citizen berhasil melibas tamunya Marseille. Laga yang digelar di Etihad Stadium itu berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan The Citizen.

Tiga gol tuan rumah baru tercipta di babak kedua, masing-masing oleh Ferran Torres di menit ke-48, Sergio Aguero di menit ke-77, dan Raheem Sterling di menit ke-90.

Kemenangan ini membuat City mantap ke babak knock out. Total koleksi poin Manchester Biru adalah 16 poin dari enam laga yang telah dijalani. Nasib berbeda ditorehkan Marseille. Klub Ligue 1 Prancis itu harus terdepak dari kompetisi ini setelah hanya mampu finis di posisi terbawah dengan tabungan total tiga poin dari enam laga.

Pencapaian ini membuat kubu City senang, terutama sang pelatih, Pep Guardiola. Juru taktik asal Spanyol itu meyakini timnya sudah kembali ke jalur positif.

“Pada bulan ini, kami lebih fokus fokus pada babak kualifikasi di Liga Champions dan sekarang kami bisa fokus ke Liga Inggris,” beber Guardiola.

“Kami berjuang di awal musim karena berbagai alasan. Kini kamu sudah bikin empat clean sheet dari empat laga dan kami harus menjaga konsistensi ini,” sambungnya.

Namun begitu tren yang bagus ini harus dipertahankan. Tugas berat menanti karena perjalanan musim ini masih panjang.

“Kami harus berjuang keras dan bermain dengan cara yang sederhana. Ini akan menjadi musim yang panjang bagi semua klub,” tegasnya, seperti dilansir dari berita Joker123.

Di laga pamungkas grup ini, Guardiola memberikan menit bermain kepada Sergio Aguero. Pemain ini sebelumnya kerap dibelit cedera. Situasi ini membuat mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu harus ekstra hati-hati mengambil keputusan untuk memainkan pemain tersebut. Bahkan Guardiola sudah memastikan tidak akan menurunkan pemain asal Argentina itu dalam laga krusial di Liga Primer Inggris akhir pekan ini, menghadapi rival sekota, Manchester United.

“Tidak, hari ini, dia bermain 25 menit, mencetak gol , jadi ini tahap selangkah demi selangkah. Nalurinya untuk mencetak gol akan selalu ada. Dia membuat tiga, empat sesi bagus dan setelah sesi latihan reaksinya bagus,” tegasnya.

Susunan pemain Manchester City versus Marseille:

Manchester City (4-2-3-1): Zack Steffen; Kyle Walker, Eric Garcia, Aymeric Laporte, Nathan Ake; Fernandinho, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Bernardo Silva, Phil Foden; Ferran Torres.

Pelatih: Pep Guardiola

Marseille (4-3-3): Steve Mandanda; Hiroki Sakai, Alvaro Gonzalez, Leonardo Balerdi, Yuto Nagatomo; Boubacar Kamara, Morgan Sanson, Pape Alassane Gueye; Florian Thauvin, Valere Germain, Dimitri Payet.

Pelatih: André Villas-Boas

CHELSEA
By - Writter

Diimbangi Krasnodar, Chelsea Tetap ke 16 Besar Liga Champions

Chelsea memetik hasil imbang di matchday terakhir penyisihan grup Liga Champions Eropa yang berlangsung pada Rabu, 9 Desember 2020 dini hari WIB. Bermain di kandang sendiri di Stadion Stamford Bridge, The Blues diimbangi tim tamu Krasnodar, 1-1.

Satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Jorginho dari titik penalti di menit ke-26. Penalti ini didapat setelah Tammy Abraham dijatuhkan Kaio di kotak penalti. Sementara itu gol semata wayang tim tamu dicetak dua menit sebelum itu oleh Remu Cabella. Gol ini tercipta berkat umpan terukur Viktor Claesson.

Hasil imbang ini tak mengurungkan Chelsea ke babak selanjutnya. Si Biru sudah dipastikan lolos ke fase knock out. Sementara itu Krasnodar sudah dipastikan tersingkir dari kompetisi.

Laga terakhir ini yang tak berpengaruh pada langkah Chelsea ke 16 besar membuat sang pelatih, Frank Lampard melakukan banyak eksperimen. Mantan pemain timnas Inggris itu menurunkan banyak pemain muda. Salah satu pemain muda yang diturunkan dan kemudian mencuri perhatian adalah Billy Gilmour, pemain berusia 19 tahun.

“Billy Gilmour sangat bagus dalam kesempatannya menjadi starter untuk pertama kalinya pada musim ini, sama seperti Tino Anjorin. Saya sangat puas. Kami ingin menang tapi itu tidak didapatkan,” beber Lampard.

Meski tampil baik di laga ini, Lampard belum bisa memastikan pemain itu akan tetap bertahan di Stamford Bridge. Bisa jadi pemain itu dipertahankan, atau dilepas.

“Belum pasti. Cara dia bermain dan berlatih adalah saya bisa melihatnya bersama kami. Saya harus memastikan jalan yang diambil tepat,” sambungnya.

Selain itu Lampard juga mengapresiasi para pemain muda lainnya yang diturunkan di laga ini. Ia menilai mereka sudah menunjukkan profesionalisme.

“Semua pemain cukup bagus. Tidak ada performa yang luar biasa, tapi saya meminta para pemain muda itu untuk tetap profesional dan mereka melakukannya,” tegasnya lagi, seperti dilansir berita situs qq.

Salah satu eksperimen yang dilakukan Lampard adalah menempatkan Kai Havertz sebagai winger kanan, alih-alih di tengah.

“Semua orang cukup bagus. Kai Havertz melakukan beberapa hal yang sangat bagus. Saya memintanya untuk bermain di sayap hari ini, meskipun kami telah melihatnya lebih ke tengah. Kai Havertz dapat melakukan peran yang berbeda untuk kami, yang akan menjadi penting,” beber Lampard.

Susunan Pemain Chelsea versus Krasnodar:

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalga; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Antonio Rudiger, Emerson; Billy Gilmour, Jorginho, Mateo Kovacic (N’Golo Kante 74′); Kai Havertz (Timo Werner 74′), Tammy Abraham, Faustino Anjorin (Olivier Giroud 80′).

Pelatih: Frank Lampard

Krasnodar (4-2-3-1): Evgeni Gorodov; Igor Smolnikov, Aleksandr Martynovich, Kaio (Egor Sorokin 74′), Cristian Ramirez; Kristoffer Olsson (Ruslan Kambolov 80′), Tommy Vilhena, Wanderson (Evgeny Chernov 80′), Remy Cabella (Magomed-Shapi Suleymanov 80′), Viktor Claesson; Marcus Berg (Evgeni Markov 90′).

Pelatih: Murad Musayev

cr7
By - Writter

Hadapi Ronaldo, Pelatih Barca: Dia Bukan Faktor Penambah Motivasi

Pertandingan antara Juventus versus Barcelona di matchday pamungkas fase grup Liga Champions Eropa akan menjadi ajang pertemuan antara dua pemain terbaik dunia yakni Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Laga ini akan menjadi panggung reuni persaingan antara dua pemain itu.

Apakah kehadiran Ronaldo akan menambah motivasi Barcelona? Pelatih Barca, Ronald Koeman mengatakan tidak. Menurutnya kehadiran pemain asal Portugal yang pernah membela Real Madrid itu tidak akan menjadi pemicu tambahan bagi mereka.

“Dia bukan faktor penambah motivasi karena dia main. Ini adalah pertandingan penting antara dua tim besar,” beber Koeman.

“Cristiano adalah salah satu yang terbaik yang selalu mencetak gol, selalu berjuang, dan tetap di jajaran elite. Kami tahu dia bisa melukai kami dan itulah kenapa kami harus bertahan dengan baik dan menjaga bola.”

Mantan pelatih timnas Belanda itu menegaskan target utama mereka akan memenangi pertandingan dan menjadi juara grup. Ia menegaskan mereka memiliki peluang untuk itu.

“Target kami adalah main bagus dan finis sebagai juara grup. Kami punya keuntungan dan kami punya peluang untuk mewujudkannya,” tegasnya, seperti dilansir dari media sports SBOBET.

Namun demikian Barcelona perlu waspada. Mereka sedang dalam situasi kurang bagus pasca kekalahan atas tim promosi, Cadiz di pentas La Liga beberapa waktu lalu.

“Saya tidak senang. Kekalahan dari Cadiz dan Atletico berbeda. Kami harus menganalisis bagaimana mereka mencetak gol ke gawang kami,” beber Koeman.

“Apa yang dibicarakan di ruang ganti biarlah tetap di sana, tapi para pemain tahu kalau kami harus melakukan perbaikan.”

Ia menegaskan timnya tidak bermain buruk. Mereka selalu menciptakan banyak peluang di setiap laga. Untuk itu mereka harus mencari keseimbangan agar bisa memaksimalkan setiap kesempatan untuk mencetak gol.

“Ini lebih ke analisis dan komunikasi. Kami adalah tim yang menciptakan lima atau enam peluang bersih di setiap pertandingan dan Anda harus menemukan keseimbangan dan juga lebih efektif. Kami sudah kehilangan terlalu banyak poin gara-gara hal yang tidak boleh kami lakukan.”

Laga lainnya yang tak kalah menarik adalah pertemuan antara Manchester United menghadapi tuan rumah Leipzig. Laga ini menentukan masa depan Setan Merah di kompetisi elite Eropa musim ini.

“Kami berharap bisa lolos dari grup, tidak peduli siapa yang ada di grup kami. Itu sudah menjadi tradisi dan kami sebagai tim sangat berharap untuk melaluinya,” ungkap Harry Maguire.

Pemain Setan Merah itu mengatakan pihaknya hanya fokus untuk memikirkan bagaimana memenangi pertandingan ini. Tidak ada dalam bayangan mereka untuk tampil di Liga Europa.

“Di situlah tantangannya, semua orang ingin terlibat. Kami bahkan tidak memikirkan soal Liga Europa,” pungkas pemain asal Inggris itu.

INTER FC
By - Writter

Inter Petik Poin Penuh Kala Jamu Bologna

Inter Milan berhasil mengamankan poin sempurna di pekan ke-10 Serie A Italia. Menjamu Bologna di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu, 6 Desember 2020, La Beneamata menang dengan skor 3-1.

Tiga gol tuan rumah dicetak oleh Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi di babak pertama. Hakimi kembali mencetak satu gol lagi di paruh kedua. Sementara itu gol tunggal tim tamu dicetak oleh Emanuel Vignato di babak kedua.

Hasil ini membuat Inter kini mengemas total 21 poin dari 10 pertandingan. Internazionale Milan masih tertinggal dua poin dari AC Milan di posisi puncak. Selain itu Milan masih berpeluang memperlebar jarak bila mampu memaksimalkan laga ke-10 mereka. Sementara itu kekalahan ini membuat Bologna tertahan di papan bawah, tepatnya di urutan ke-10 dengan tabungan total 12 angka.

Salah satu pemain yang tampil menojol di laga ini adalah Achraf Hakimi. Pergerakannya di sisi kanan membuat lawan kerepotan. Ia pun sukses menorehkan sepasang gol. Tak heran, sang pelatih, Antonio Conte memujinya usai laga.

“Hakimi bekerja keras, dia menyadari perbedaan antara bermain di Italia dan Jerman. Saya pikir dia berada di tim yang tepat, dan dengan pelatih yang benar dia akan menjadi salah satu yang terbaik di posisinya,” beber Conte.

Lebih lanjut mantan pelatih Chelsea itu juga menyebut nama Romelu Lukaku. Pemain depan internasional Belgia itu disebut memiliki performa yang kian meningkat sejak berseragam Inter.

“Ketika datang, saya menggambarkan dia (Lukaku) sebagai permata yang kasar, lalu pekerjaan ini membantunya menjadi salah satu striker terbaik di dunia. Dia memiliki segalanya, fisik sebagai penyerang tengah, juga kecepatan dan kekuatan layaknya seorang quarter-back American football,” sambungnya.

Conte cukup menyesal karena timnya harus kebobolan satu gol. Ia menilai gol tersebut terjadi di luar dugaan, namun mereka sama sekali tidak bisa menghindarinya.

“Gol Bologna ketika skor menjadi 2-1 tidaklah terduga. Kami harus bermain lebih baik karena situasinya saat itu kami membiarkan ada celah ketika sedang mendominasi,” tegas pelatih asal Italia itu, seperti dilansir dari berita SBOBET Sports.

Susunan Pemain Inter Milan versus Bologna:

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni [D’Ambrossio 83′]; Achraf Hakimi [Darmian 71′], Arturo Vidal [Barella 71′], Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini, Ivan Perisic; Romelu Lukaku [Lautaro Martinez 71], Alexis Sanchez [Christian Eriksen 90+1′].

Pelatih: Antonio Conte

Bologna (3-5-2): Lukasz Skorupski; Danilo, Gary Medel [Dominguez 63′], Takehiro Tomiyasu; Lorenzo De Silvestri, Jerdy Schouten, Mattias Svanberg [Vignato 63′], Roberto Soriano, Aaron Hickey [Khailoti 63′]; Rodrigo Palacio [Vergani 79′], Musa Barrow [Rabbi 79′].

Pelatih: Siniša Mihajlović

ac milan
By - Writter

Skuad Muda Milan Makin Oke

AC Milan terus menjaga tren positif. Rossoneri berhasil memetik kemenangan di pekan ke-10 Serie A saat menghadapi tuan rumah Sampdoria di Stadio Luigi Ferraris pada Senin, 7 Desember 2020 dini hari WIB. Di laga ini Milan menang dengan skor 2-1.

Sepasang gol tim tamu dicetak oleh Franck Kessie dari titik penalti di penghujung babak pertama dan Samu Castillejo di menit ke-77. Sementara itu gol tunggal tuan rumah dicetak oleh Albin Ekdal di menit ke-82.

Kemenangan ini membuat Milan berhak membawa pulang tiga angka. Koleksi poin tim asal kota mode itu kini menjadi 26 poin dari 10 pertandingan. Milan makin kokoh di puncak klasemen Serie A. sementara itu Sampdoria berada di peringkat ke-12 dengan raihan 11 poin dari 10 laga.

Milan yang sudah kembali didampingi sang pelatih, Stefano Pioli bermain menyerang sejak menit awal. Situasi ini berbanding terbalik dengan tuan rumah yang lebih bermain bertahan. Dari berbagai percobaan Milan akhirnya mendapat momentum untuk mencetak gol di penghujung babak pertama.

Dilansir dari berita QQ Online sports, semuanya berawal dari umpan Tonali, bola disambut dengan sundulan oleh Hernandez. Bola itu sempat mengenai tangan Jankto. Wasit pun menunjuk titik putih. Sebagai algojo Kessie sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Milan baru bisa menambah gol di paruh kedua. Kali ini giliran Castillejo yang mencatatkan namanya di papan skor usai menuntaskan umpan Ante Rebic. Sebelum bubaran, tuan rumah sempat memperkecil ketertinggalan berkat aksi impresif Ekdal.

“Saya sudah bilang ke para pemain bahwa kami adalah tim yang sesungguhnya. Ini adalah tim yang bisa tampil bagus di segala situasi, bahkan di situasi negatif sekalipun, demi membuktikan kekuatan mereka,” beber Pioli usai laga.

“Ini pertama kalinya kami kehilangan Ibra, Kjaer, dan Bennacer, yang merupakan pemimpin di lapangan, tapi mereka (pemain muda) menggunakan kesempatan yang diberikan untuk membuktikan tim ini bisa terus melaju. Artinya, kami punya rasa antusias dan energi untuk menghadapi segala tantangan.”

Pioli mengakui dirinya tak kaget dengan performa para pemainnya terutama para pemain muda. Semangat juang para pemain itu membuatnya bangga.

“Saya tak pernah berhenti terkejut dengan kematangan para pemain muda ini, meski di laga tadi kami menurunkan skuad paling muda yang pernah kita miliki. Mereka tak pernah putus asa saat meraih hasil buruk dan tak cepat puas saat menang. Mereka betul-betul menginspirasi saya,” tegasnya.

Susunan pemain Sampdoria versus AC Milan:

Sampdoria (4-4-2): Emil Audero; Bartosz Bereszynski (20′ Omar Colley), Alex Ferrari, Lorenzo Tonelli, Tommaso Augello (81′ Mehdi Leris); Antonio Candreva, Morten Thorsby, Adrien Silva (46′ Albin Ekdal), Jakub Jankto (46′ Mikkel Damsgaard); Manolo Gabbiadini (57′ Antonino La Gumina), Fabio Quagliarella.

Pelatih: Claudio Ranieri

AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Matteo Gabbia, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Franck Kessie; Alexis Saelemaekers (76′ Samuel Castillejo), Hakan Calhanoglu (90′ Rade Krunic), Brahim Diaz (46′ Jens Petter Hauge); Ante Rebic.

Pelatih: Stefano Pioli

solksjaer
By - Writter

Dalam Tekanan, Solskjaer: Kami Sedang Berupaya Mengatasinya

Tak dapat dipungkiri Manchester United sedang berjuang keras untuk mendapatkan tren positif di Liga Primer Inggris. The Red Devils masih berjuang untuk konsisten. Saat ini armada besutan Ole Gunnar Solskjaer itu berada di urutan kesembilan dengan raihan total 16 poin dari sembilan laga yang telah dijalani.

Solskjaer mengakui tidak mudah untuk menjadi pelatih klub sebesar United. Tekanan tentu datang silih berganti dari berbagai pihak.

“Pekerjaan saya unik, ini adalah klub terbesar di dunia dan jelas berbeda dengan yang lain. Tekanan-tekanan datang dari kecintaan yang dimiliki fans, sejarah kami, kesuksesan kami dan rasa lapar untuk sukses, serta tuntutan dan standar yang kami miliki,” beber Solskjaer.

Lebih lanjut pria asal Norwegia itu mengatakan timnya sedang berjuang untuk mengatasi berbagai kesulitan. Dan berbagai tekanan itu terkadang harus dinikmati.

“Kami beruntung mendapat kehormatan seperti itu, bahwa kami memiliki banyak penggemar dan anda harus menahan atau menikmati apa pun tekanan yang diberikan.”

“Kami sedang berupaya mengatasinya, dengan para pemain juga terbiasa bermain untuk Man United. Mereka mendapat tuntutan yang berbeda ketimbang bermain bersama klub lain.”

Sementara itu muncul desakan agar Solskjaer ditendang dari kursi pelatih. Namun rumor tersebut ditampik oleh Ed Woodward. Salah satu orang penting di klub asal kota Manchester itu justru tidak sependapat dengan gagasan tersebut. Menurutnya terlalu cepat untuk memecah Solskjaer, seperti dilansir dari berita sports QQ Online.

Woodward justru melihat United mengalami perkembangan di tangan Solskjaer. “Sudah pasti prioritas kami adalah penampilan tim di lapangan, dan memang tidak akan sama tanpa kehadiran fans di stadion. Kami sudah melihat banyak peningkatan sejak kali terakhir rapat April lalu, 14 laga tanpa terkalahkan untuk finis ketiga di Premier League musim lalu, lalu kemenangan luar biasa atas PSG serta RB Leipzig, pada comeback di Liga Champions musim ini.”

“Tentu saja kami sadar bahwa butuh kerja keras untuk bisa tampil konsisten untuk meraih trofi,” sambungnya.

Ia pun yakin bahwa di tangan Solskjaer tim tersebut akan terus berkembang. Untuk itu ia tak ingin kepercayaan kepadanya dicabut terlalu dini.

“Tapi kita sudah lihat perkembangan positif di lapangan dan juga saat latihan, yang membuat kami makin yakin dengan kemajuan yang sudah dibuat Ole, staf pelatih, dan para pemain.”

Saat ini United sedang berjuang untuk memperbaiki posisi di tabel klasemen sementara. Mereka akan menghadapi laga penting tanpa kehadiran Marcus Rashford. Pemain masa depan Inggris itu diragukan tampil saat United menghadapi West Ham United pada akhir pekan ini.

leicester city
By - Writter

Leicester Takluk di Tangan Klub Ukraina

Leicester City gagal memetik kemenangan di matchday kelima fase grup Liga Europa pada Jumat, 4 Desember 2020 dini hari WIB. Menghadapi Zorya Luhansk, The Foxes menyerang satu gol tanpa balas. Gol tunggal tuan rumah di Slavutich Arena itu dicetak oleh Allahyar Sayyadmanesh pada menit ke-84.

Meski kalah, Leicester masih memuncaki Grup G dengan tabungan total 10 poin dari lima pertandingan. Leicester unggul selisih gol dari Braga. Sementara itu Zorya masih berada di posisi ketiga dengan tabungan enam poin, unggul tiga angka dari AEK Athens di dasar klasemen.

Apes bagi Zorya. Kemenangan ini tidak mampu meloloskan mereka ke babak selanjutnya. Dengan satu laga tersisa mustahil bagi klub Ukraina itu untuk mengejar perolehan poin dua tim di atasnya. Zorya pun dipastikan tersingkir.

Hasil negatif di laga ini tentu membuat kubu Leicester kecewa. Sebagaimana dikatakan sang pelatih, Brendan Rodgers, dirinya kecewa dengan hasil tersebut. Ia menyebut para pemainnya kurang beruntung di laga ini.

”Para pemain hanya kurang beruntun. Saya kira, kami telah melakukan segalanya di atas lapangan untuk bisa menang. Meski kami kehilangan sejumlah pemain lantaran cedera, tapi para pemain yang tampil di laga ini menunjukan tekad kuat untuk bisa menang,” beber Rodgers.

Lebih lanjut Rodgers mengatakan timnya seharusnya bisa memetik kemenangan. Namun demikian ia tidak ingin mencari kambing hitam apalagi dengan menyalahkan para pemainnya.

”Namun, dengan penampilan yang ditunjukan para pemain, rasanya kami layak mendapatkan hasil yang lebih baik. Saya tidak bisa menyalahkan pemain atas hasil ini,” sambungnya.

Seperti lansiran berita dari QQ Online sports, Rodgers mengakui ada sejumlah masalah di lapangan. Namun begitu ia bertekad untuk membawa timnya memetik kemenangan di laga pamungkas nanti.

”Ada begitu banyak gangguan di laga ini. Namun, terlepas dari hasil ini, kami akan datang ke laga pamubgkas penyisihan grup dengan target memuncaki klasemen akhir. Setelah mempersiapkan diri dan tampil laga akhir pekan, kami akan berusaha memenuhi target tersebut pada laga tengah pekan depan,” pungkas mantan pelatih Liverpool itu.

Susunan pemain Zorya versus Leicester City:

Zorya (4-4-2): 23-Vasyl; 97-Ciganiks, 20-Abu Hanna, 21-Ivanisenia, 45-Favorov; 27-Nazaryna, 7-Kocherhin, 80-Yurchenko, 22-Kabaev; 28-Hromov (9-Perovic 90+3′, 11-Hladkyy (90-Allahyar 81′)

Cadangan: 53-Matsapura; 50-Hry, 47-Piddubnyi, 43-Alefirenko, 34-Agapov, 30-Shevchenko, 8-Lunyov

Pelatih: Viktor Skrypnyk (UKR)

Leicester City (4-5-1): 12-Ward; 2-Justin, 4-Soyuncu (3-Fofana 17′), 5-Morgan (28-Fuchs 56′), 21-Ricardo (33-Thomas 46′); 20-Choudhury, 25-Ndidi (24-Mendy 56′), 15-Barnes, 26-Praet (10-Maddison 78′), 19-Under; 14-Iheanacho

Cadangan: 35-Jakupovic, 51-Stolarczyk; 59-Nelson, 53-Flynn, 38-Leshabela, 11-Albrighton, 17-Perez.

Pelatih: Brendan Rodgers (IRL)

liverpool
By - Writter

Liverpool Jinakkan Ajax di Anfield

Liverpool sukses menjinakkan Ajax Amserdam di matchday kelima fase grup Liga Champions Eropa. Bermain di kandang sendiri di Stadion Anfield, The Reds menang satu gol tanpa balas.

Gol tunggal kemenangan tuan rumah dicetak oleh Curtis Jones. Gol ini berawal dari umpan Neco Williams yang dapat diselesaikan dengan baik oleh pemain berusia 19 tahun itu. Sepakan volinya gagal dibendung kiper Ajax.

Tambahan tiga poin membuat Liverpool kian mantap di puncak Grup D dengan 12 poin dari lima pertandingan. Sementara itu Ajax tertahan di peringkat tiga dengan tujuh poin, tertinggal satu angka dari Atalanta di urutan kedua. Posisi buncit grup ini ditempati Midtjylland yang baru mendapat satu angka dari lima laga.

Kipar skuad Liverpool di laga ini mendapat sanjungan dari snag pelatih, Jurgen Klopp. Pelatih asal Jerman itu secara khusus menyinggung para pemain muda. Tiga pemain muda tampil bagus. Mereka adalah Curtis Jones, Nico Williams, dan Caoimhin Kelleher. Pemain yang disebutkan terakhir bermain apik di bawah mistar gawang, menggantikan kiper utama, Alisson Becker.

“Ini adalah hasil pertandingan Liga Champions paling fantastis, sebab banyak pemain kami yang cedera. Mereka para pemain muda tampil brilian, ingat lawan mereka adalah Ajax, lawan yang tangguh,” bebernya.

Lebih lanjut mantan pelatih Borussia Dortmund itu mengatakan Jones mencetak gol dengan cerdik, berkat umpan Neco Williams. Sementara itu penjaga gawangnya berusia 22 tahun tampil bagus dengan melakukan sejumlah penyelamatan bagus.

“Curtis Jones mencetak gol dengan cerdik, Neco Williams memberi umpan yang tak terduga, dan Caoimhin Kelleher bikin penyelamatan bagus. Tidak mudah untuk tampil di Liga Champions,” sambungnya.

Sementara itu kapten Liverpool, Jordan Henderson pun memberikan pujian kepada para pemain muda. Ia menilai para pemain itu sudah menunjukkan perkembangan yang bagus.

“Kami melihat perkembangan mereka saat latihan dan mereka pantas mendapatkan hasil ini,” beber Henderson, seperti dilansir dari media JOKER123.

Sementara itu Liverpool harus kehilangan Alisson Becker yang mengalami cedera hamstring. Kiper asal Brasil itu dipastikan absen dalam beberapa pekan ke depan dan harus melewatkan sejumlah pertandingan penting.

“Jadi itu bukan COVID-19, saya pikir itu sesuatu yang harus kami katakan ketika memang bukan itu. Dia mengatakan kepada kami bahwa dia merasakan hamstringnya saat bermain di menit ke-60 sampai 70 pertandingan terakhir. Kami melakukan scan, ada sedikit masalah, dan itu cukup untuk melewatkan pertandingan hari ini dan pekan lainnya,” ungkap Klopp.

Susunan Pemain Liverpool versus Ajax Amsterdam:

Liverpool (4-3-3): Caoimhin Kelleher; Neco Williams, Joel Matip, Fabinho, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum, Curtis Jones; Mohamed Salah (Rhys Williams 90′), Sadio Mane, Diogo Jota (Roberto Firmino 68′).

Pelatih: Jurgen Klopp

Ajax Amsterdam (4-3-3): Andre Onana; Noussair Mazraoui (Klaas Jan Huntelaar 86′), Perr Schuurs, Daley Blind (Lisandro Martinez 86′), Nicolas Tagliafico; Ryan Gravenberch, Edson Alvarez (Zakaria Labyad 69′), Davy Klaassen; David Neres (Lassina Traore 81′), Dusan Tadic, Antony.

Pelatih: Erik Ten Hag

Juventus Tekuk Dynamo Kiev 3-0
By - Writter

Juventus Tekuk Dynamo Kiev 3-0

Juventus tanpa hambatan memetik kemenangan di matchday kelima fase grup Liga Champions Eropa. Menghadapi Dynamo Kiev pada Kamis, 3 Desember 2020 dini hari WIB, Nyonya Tua menang tiga gol tanpa balas.

Kemenangan tiga gol ini membuat Juventus terus menempel Barcelona di puncak grup G. Juventus kini mengemas total 12 poin, berjarak tiga angka dari raksasa Catalonia itu. Kedua tim ini sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. Pasalnya kedua tim berjarak cukup jauh dari para pesaing. Kiev berada di urutan ketiga dengan tabungan total satu poin dari lima pertandingan. Jumlah poin yang sama diperoleh Ferencvaros di dasar klasemen.

Tiga gol Juventus dicetak oleh Federico Chiesa di menit ke-21. Gol ini berawal dari umpan silang Alex Sandro yang disambut dengan sundulan. Gol kedua lahir dari kaki Cristiano Ronaldo di menit ke-57 usai memanfaatkan bola liar di mulut gawang. Sementara itu Alvaro Morata turut mencatatkan namanya di papan skor untuk gol ketiga Juventus di menit ke-66.

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo angkat topi dengan performa timnya. Ia menilai timnya begitu mendominasi pertandingan, bahkan dengan penguasaan bola yang nyaris mutlak.

“Saya belum pernah melihat tim mendominasi selama 90 menit, terutama di Liga Champions, jadi akan ada beberapa yang harus dipertahankan,” beber Pirlo.

“Saya senang dengan penampilan mereka dan kami memiliki pendekatan psikologis yang tepat. Meski kami sudah lolos, kami harus selalu bermain untuk menang, jadi saya melihat performa tim yang tepat dan itu pertanda positif yang kami butuhkan untuk diri kami sendiri.”

Ia menyebut beberapa nama yang mencuri perhatian di laga ini. Salah satunya adalah Morata. Pemain asal Spanyol itu sudah memperoleh banyak pengalaman yang membuatnya semakin baik.

“Morata masih sangat muda saat tiba di Juventus, dia kembali dengan pengalamannya di Madrid dan London sebagai pribadi dan pemain yang lebih dewasa. Dia merasa senang dan bebas dari tekanan, sehingga membantu siapa pun dengan memberikan yang terbaik. Kami menginginkannya dengan segala cara dan sangat senang memilikinya.”

Dilansir dari SBOBET sports-news, pemain lain yang disebut adalah Chiesa. Pemain berusia 23 tahun itu bermain baik dengan tidak hanya mencetak gol tetapi juga ikut membantu terciptanya dua gol lainnya.

“Saya senang untuk Federico, karena dia sudah mencari-cari gol selama beberapa waktu. Saya pikir dia membutuhkan gol ini,” pungkas pelatih asal Italia itu.

Susunan Pemain Juventus versus Dynamo Kiev:

Juventus (3-4-1-2): Wojciech Szczesny; Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci (Danilo 62′), Marih Demiral; Federico Chiesa (Dejan Kulusevski 76′), Rodrigo Bentancur (Arthur Melo 76′), Weston McKennie, Alex Sandro; Aaron Ramsey (Federico Bernardeschi 62′); Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Andrea Pirlo

Dynamo Kiev (4-3-3): Georgi Bushchan; Tomasz Kedziora, Illia Zabarnyi, Denys Popov, Vitalii Mykolenko (Oleksandr Karavaev 84′); Volodymyr Shepelev (Denys Harmash 72′), Serhiy Sydorchuk, Mykola Shaparenko; Viktor Tsygankov (Bogdan Lednev 90′), Benjamin Verbic (Vladyslav Supriaha 72′), Gerson Rodrigues (Carlos de Pena 72′).

Pelatih: Mircea Lucescu

ac milan - idnsportsliga.com
By - Writter

Menang Lagi, Milan Kian Tak Goyah di Puncak Serie A

AC Milan terus mempertahankan tren positif. Rossoneri baru saja memetik kemenangan di giornata sembilan Serie A Italia yang berlangsung di kandang sendiri di Stadion San Siro pada Minggu, 29 November 2020 malam WIB. Di laga itu Milan menang dua gol tanpa balas atas tamunya Fiorentina.

Sepasang gol tuan rumah dicetak oleh Alessio Romagnoli dan Franck Kessie. Kemenangan ini membuat Milan makin kokoh di puncak klasemen sementara. Milan kini mengemas total 23 poin dari sembilan pertandingan. Milan unggul lima poin dari rival terdekat sekaligus tim sekota, Inter Milan.

Sementara itu Fiorentina masih terbenam di papan bawah. La Viola baru mengemas total delapan poin dari sembilan pertandingan dan menempati posisi ke-16. Fiorentina kini hanya berjarak tiga angka dari zona degradasi.

Milan belum didampingi sang pelatih, Stefano Pioli. Sebagai pemegang tanggung jawab sementara, sang asisten pelatih, Daniele Bonera mengatakan timnya selalu mendapat dukungan dari sang pelatih, meski hanya melalui vieo call.

“Ini adalah grup yang mudah untuk dicintai. Kami melakukan video call (dengan Stefano Pioli) di ruang ganti. Pelatih selalu bersama kami sepanjang waktu.” beber Bonera.

“Saya benar-benar menikmati pengalaman itu, tetapi yang terpenting, kami semua sangat ingin melihat Pioli kembali di pinggir lapangan.”

Ia mengatakan timnya tumbuh karena terus menikmati pekerjaan dan menghadapi tantangan bersama-sama.

“Kami tumbuh karena kami menikmati pekerjaan, menikmati tantangan, dan menghabiskan waktu bersama.”

Dilansir dari P2Play Sports-news, Bonera tak lupa menyebut nama Alessio Romagnoli dan Franck Kessie, yang mampu tampil sebagai pencetak gol di saat bomber mereka, Zlatan Ibrahimovic tengah absen. Bonera menyebut Kessie memiliki kualitas yang bagus.

“Kami tahu betapa pentingnya Franck, dia menjadi sangat penting dalam hal kuantitas dan kualitas.”

Terkait Kessie, Bonera melanjutkan, “Kami dulu berpikir dia hanya berotot, tapi dia benar-benar meningkatkan tekniknya dan kami sangat senang dengannya.”

Ia juga senang dengan Romagnoli. “Saya merindukan apa yang dia lakukan selama perayaan, karena saya terlalu sibuk mendesak semua orang untuk kembali ke posisi semula.”

Susunan Pemain AC Milan versus Fiorentina:

AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Franck Kessie, Sandro Tonali; Alexis Saelemaekers, Hakan Calhanoglu, Ante Rebic; Brahim Diaz.

Pelatih: Stefano Pioli (absen)

Fiorentina (4-3-1-2): Bartlomiej Dragowski; Martin Caceres, German Pezzella, Nikola Milenkovic, Cristinoa Biraghi; Sofyan Amrabat, Erick

Pelatih: Cesare Prandelli

VIDAL
By - Writter

Sanjung Pirlo, Tanda Vidal Segera Gabung Juventus?

Masa depan Arturo Vidal bersama Barcelona sedang menjadi perhatian. Pemain asal Chile itu dikabarkan masuk dalam daftar jual Barcelona. Salah satu klub yang santer dikaitkan dengan mantan pemain Bayern Muenchen itu adalah Juventus.

Juventus merupakan mantan klub Vidal sebelum ia hijrah ke Jerman. Saat ini Juventus dinahkodai Andrea Pirlo. Vidal sendiri mengapresiasi posisi Pirlo baik terkait kualitasnya sebagai pelatih maupun kepribadiannya sebagai seorang pempimpin.

“Rasanya spektakuler dia menjadi pelatih Juventus. Kalau dia sebagai pemain saja luar biasa, bayangkan dia sebagai pelatih,” beber Vidal.

Selain memiliki kemampuan yang mumpuni, Vidal mengakui visi Pirlo dalam dunia sepak bola. Ia pun yakin Pirlo akan sukses menjadi pelatih.

“Dia punya visi yang nyata akan olahraga ini, yang hanya sedikit orang miliki di sepakbola, jadi saya rasa dia bisa bekerja dengan sangat baik. Pirlo juga seorang dengan kepribadian top.”

Vidal sendiri memiliki pengalaman bermain bersama Pirlo. Ia pun senang bila Pirlo akhirnya tertarik untuk mendatangkannya.

“Jadi saya cuma bisa membayangkan dia menjadi pelatih bagus. Kami menghabiskan empat tahun bersama dan memenangi Scudetto empat kali, jadi kalau dia memanggil saya, saya akan senang,” ungkapnya.

Vidal juga mengomentari klubnya saat ini. Menurutnya modal Barcelona untuk menjadi juara tidak hanya terletak pada kualitas beberapa pemain utama.

“Sebuah klub, yang menurut saya adalah klub terbaik di dunia, tak bisa cuma punya 13 pemain profesional dan sisanya pemain muda. Bukan karena mereka tidak layak ada di sana, tapi mereka harus bersaing dengan yang terbaik dan para pemain yang layak tampil,” bebernya saat wawancara SBOBET sports.

Menurutnya, sebuah tim harus memiliki minimal 23 pemain dengan kualitas setara. Para pemain akan berjuang untuk mengeluarkan kemampuan terbaik demi mendapat posisi utama.

“Setiap klub kini punya 23 pemain yang bersaing untuk satu posisi inti, yang bikin mereka berkembang dan lebih baik tiap harinya. Tapi ketika mereka tidak berkembang, ketika Anda berpikir bisa selalu menang dengan modal DNA saja, saat itulah Anda salah.”

Barcelona saat ini memiliki Messi. Menurutnya hal ini belum cukup untuk mengantar Barcelona menjadi juara. Menurutnya Messi butuh sokongan dari para pemain lain.

“Kami punya Messi, yang mana merupakan pemain nomor satu di dunia dan seorang alien, tapi dia butuh bantuan. Dia perlu pemain-pemain yang meningkatkan tim dan bisa mendapatkan hasil-hasil lebih baik,” pungkasnya.

Romelu Lukaku
By - Writter

Ini Rahasia Lukaku Tampil Moncer Bersama Inter Milan

Inter Milan boleh disebut sebagai titik balik bagi Romelu Lukaku. Pemain yang sempat tampil gemilang bersama Everton itu harus mengalami masa-masa sulit saat menjadi pemain Manchester United. Kepindahannya ke Italia ternyata membangkitkan kembali ketajamannya.

Namun demikian bukan soal Inter Milan semata yang membuat Lukaku kembali mendapati ketajamannya. Keberadaan Antonio Conte disebut telah membantu Lukaku untuk kembali menjadi bomber tajam. Hal ini diakui oleh mantan pemain Setan Merah, Robin van Persie. Tak heran bila Van Persie menilai Lukaku kini bahagia bersama Internazionale Milan.

“Dia (Lukaku) tampak bahagia, Conte melatih para pemainnya dengan sangat keras –(Stefan) De Vrij pernah bilang pada saya bahwa pramusimnya sangat berat,” beber Van Persie, seperti dilansir dari SBOBET sports-news.

Lebih lanjut mantan pemain timnas Belanda itu menilai bahwa Inter adalah salah satu tim yang mengedepankan kerja sama. Hal ini penting untuk memberikan dukungan satu sama lain. Hal inilah yang dialami Lukaku yang membuatnya kini bisa mendapatkan kembali kepercayaan diri.

“Anda bisa melihat bahwa mereka bekerja sebagai satu kesatuan. Dia membuat keputusan tepat; dia mendapatkan kembali kepercayaan dirinya. Dia bersenang-senang dan tampak sangat bahagia,” sambungnya.

Van Persie menegaskan bahwa selama berseragam Setan Merah, Lukaku tak terlihat bahagia. Situasi ini berbeda saat ini ketika berseragam Inter Milan.

“Berdasar pada penampilannya di Manchester United tahun lalu, dia tidak bahagia, jadi dia kembali menemukan kebahagiaanya lagi,” sambungnya.

Musim buruk bersama United ternyata membuat bos Inter Milan, Massimo Moratti sempat ragu pada Lukaku. Pemain itu diragukan bisa menutup celah yang ditinggalkan Mauro Icardi yang memilih hijrah ke Prancis bersama Paris Saint-Germain (PSG).

“Saya salah soal Lukaku. Sejujurnya, saya sempat mengira dia cuma kuat secara fisik dan kami takut akan menyesal kehilangan Icardi.”

Namun keraguaan tersebut berhasil dibayar lunas oleh Lukaku. Kini Lukaku sudah menjadi harapan Inter di lini depan bersama Lautaro Martinez. Tidak hanya itu Moratti pun angkat topi dengan kontribusi yang telah ia berikan kepada tim.

“Malahan, Romelu adalah seorang juara, selalu membantu teman-teman setimnya dan punya visi bermain yang bagus. Antonio Conte sudah benar menuntut perekrutannya dan kemudian bekerja dengan baik dalam mengasahnya,” sambungnya.

Bos Inter itu berhadap Lukaku bisa terus diandalkan terutama dalam mewujudkan target menjadi juara Liga Europa. Inter Milan akan menghadapi Shakhtar Donetsk di babak semi final yang akan digelar pada Selasa, 18 Agustus 2020 dini hari WIB. Inilah kesempatan bagi Lukaku untuk menunaikan tanggung jawab dan harapan besar tersebut.

Bayern Muenchen
By - Writter

Daftar Gelar Juara Liga Champions: Muenchen Incar Gelar Keenam

Bayern Muenchen tengah mengincar gelar keenam di pentas Liga Champions Eropa. Tim Bundesliga ini akan melakoni pertandingan final menghadapi Paris Saint-Germain pada Senin, 24 Agustus 2020 dini hari WIB.

Muenchen sebelumnya sudah lima kali menjadi juara masing-masing pada tahun pada 1974, 1975, 1976, 2001, dan 2013. Bila mampu menjadi juara musim ini maka koleksi gelar FC Hollywood akan sama banyak dengan Liverpool yang menjadi kampiun pada 1997, 1978, 1981, 1984, 2005, dan 2019.

Sementara itu Real Madrid masih menjadi tim tersukses di kompetisi tersebut dengan 13 trofi. El Real menjadi juara pada musim 1956, 1957, 1958, 1959, 1960, 1966, 1998, 2000, 2002, 2014, 2016, 2017, dan 2018.

Tim tersukses kedua di kompetisi tersebut adalah AC Milan dengan tujuh gelar juara. Rossoneri menjadi juara pada musim 1963, 1969, 1989, 1990, 1994, 2003, dan 2007. Adapun Liverpol menjadi peraih 6 gelar musim.

Muenchen memang diunggulkan menjadi juara musim ini. Namun demikian raksasa Bundesliga itu tak boleh jemawa sebagaimana peringatan dari legenda Bayern Munchen, Franz Beckenbauer.

Mantan pemain timnas Jerman itu menegaskan PSG adalah tim yang tampil bagus dan hampir sulit untuk mendapatkan titik lemah mereka.

“Saya telah menyaksikan pertandingan PSG, mereka adalah kesatuan tim. Ini bakal menjadi laga paling sulit di Liga Champions musim ini. Saya tidak menemukan kelemahan di tim, dan saya berharap mereka bisa melakukan variasi dalam pola permainan,” bebernya, seperti dilansir dari berita SBOBET sports-news.

“Ini akan menjadi laga yang seimbang. Saya katakan 50:50. Terkadang Anda membutuhkan sedikit keberuntungan. Jika Bayern mendapatkan itu, mereka bisa memenangkan pertandingan,” sambungnya.

Sementara itu striker PSG, Neymar Jr menegaskan semangatnya untuk menghadapi final ini. Pemain internasional Brasil itu menegaskan timnya siap untuk menghadapi Muenchen.

“Kami siap melawan Bayern. Mereka memiliki banyak pemain bagus, tetapi kami juga berada di level yang tinggi dan saya merasa sudah bermain sebaik mungkin sejak saya tiba di Paris,” beber Neymar.

“Final adalah sesuatu yang kami inginkan. Pemilik klub mempunyai proyek besar dan salah satunya adalah tim ini dianggap yang terbaik di Eropa,” tegas mantan pemain Barcelona itu.

Berikut daftar juara Liga Champions:

  1. Real Madrid; 13 Gelar
  2. AC Milan; 7 Gelar
  3. Liverpool; 6 Gelar
  4. Bayern Munchen; 5 Gelar
  5. Barcelona; 5 Gelar
  6. Ajax; 4 Gelar
  7. Inter Milan; 3 Gelar
  8. Man United; 3 Gelar
  9. Juventus; 2 Gelar
  10. Benfica; 2 Gelar
  11. Nottingham Forest; 2 Gelar
  12. FC Porto; 2 Gelar
  13. Dortmund; 1 Gelar
  14. Celtic; 1 Gelar
  15. Hamburg; 1 Gelar
  16. Steaua Bucuresti; 1 Gelar
  17. Marseille; 1 Gelar
  18. Chelsea; 1 Gelar
  19. Feyenoord; 1 Gelar
  20. Aston Villa; 1 Gelar
  21. PSV; 1 Gelar
  22. Red Star Belgrade; 1 Gelar
Eks Presiden Madrid Tak Yakin Messi Bakal Pindah Klub
By - Writter

Eks Presiden Madrid Tak Yakin Messi Bakal Pindah Klub

Saat ini isu kepindahan Lionel Messi dari Barcelona terus mengemuka. Berbagai komentar terus bermunculan. Mantan presiden Real Madrid, Ramon Calderon pun turut angkat bicara. Ia menilai Messi sulit untuk berganti kostum. Pasalnya tidak ada klub yang mampu menebus klausul Messi dengan nilai mencapai 700 juta euro itu.

Calderon optimis dengan masa depan Messi. Meski pemain itu sudah berusia 33 tahun, ia yakin Messi masih bisa menjadi andalan dalam tiga hingga empat musim ke depan.

“Jelas saya akan antusias kalau saya adalah presiden dari klub yang bisa merekrut Messi. Benar kalau dia sudah 33 tahun, tapi saya yakin dia masih bisa ada di level terbaik selama tiga atau empat tahun lagi,” beber Calderon.

“Meski demikian, bagaimana Anda bisa membayarnya? Real Madrid memberi hadiah dengan menjual Cristiano Ronaldo seharga 100 juta euro karena dia menunjukkan dia masih benar-benar bernilai dan masih akan demikian beberapa tahun lagi.”

Dilansir dari berita SBOBET sports-news, dengan klausul mencapai 700 juta euro, Calderon tak yakin bakal ada klub yang mampu menebusnya. Namun demikian ia belum yakin berapa harga atau nominal sebenarnya.

“Saya tidak tahu — (harga Messi) sesuatu yang harus diperbaiki. Saya yakin tidak ada yang akan membayar 700 juta euro, tapi itu tidak akan jadi poinnya.”

“Saya juga yakin Messi akan mencoba membuat Barcelona dapat bayaran. Berapa juta? Saya sejujurnya tidak tahu.”

Calderon menilai bila ada klub yang merekrutnya maka akan mendatangkan keuntungan. Namun klub tersebut akan terbebani dengan gaji yang besar. Hanya saja ia menilai gaji yang didapat Messi memang sepadan dengan nilai tambah yang diberikannya kepada tim.

“Klub yang merekrutnya akan beruntung, tapi juga akan punya beban gaji besar yang harus dibayar. Meski demikian, dia benar-benar pantas mendapatkannya. Nilai yang dia tambahkan ke tim tak ternilai,” tegasnya.

Sejauh ini ada beberapa klub yang dikabarkan meminati Messi seperti Inter Milan, Paris Saint-Germain, dan Manchester City.

Mantan pemain Manchester United, Wayne Rooney, sangat mendukung bila Messi hijrah ke Liga Inggris. Manchester United dan Manchester City bisa menjadi pelabuhan baru yang tepat bagi Messi.

“Aku tahu dia semakin tua tapi dia adalah seorang pemain yang belum pernah dilihat sebelumnya. Messi punya segalanya. Dia bisa mengkreasikan gol mencetak gol, mendikte permainan, dan pemain terbaik sepanjang masa. Dia adalah satu-satunya pemain yang bisa membuatku duduk dan menyaksikan pertandingan dengan terpukau.”

Rooney tidak menyarankan Messi untuk bermain di Liga Amerika Serikat. Messi dinilai terlalu bagus untuk bermain di kompetisi tersebut.

“Bermain di Amerika Serikat tidak seharusnya dia pikirkan karena dia terlalu bagus. Dia bisa datang ke Premier League dan menjadi Player of the Year. Sejuta persen.”

Lionel Messi Ingin Tinggalkan Barcelona
By - Writter

Lionel Messi Ingin Tinggalkan Barcelona

Dunia sepak bola dalam beberapa jam terahir digemparkan oleh pesan yang dikirimkan Lionel Messi kepada manajemen Barcelona. Pemain berjuluk La Pulga atau Si Kutu itu ingin untuk hengkang dari klub tersebut. Messi kabarnya sudah mengirimkan pesan ini kepada manajemen klub.

Berbagai kabar dan reaksi pun bermunculan. Salah satunya datang dari mantan presiden Barcelona, Joan Gaspart. Menurutnya Messi tidak bisa meninggalkan klub begitu saja. Ia harus mematuhi kontrak yang telah ditandatangani.

“Messi tak bisa pergi (sekarang). Dia bakal harus pergi pada 2021. Saya sudah melihat kontraknya dan itu sangat jelas. Klausulnya berakhir pada Juni lalu dan tidak ada jalan kembali,” beber Gaspart.

Lebih lanjut ia mengatakan bila harus memilih, ia lebih memilih Messi meninggalkan klub saat kontraknya berakhir tahun depan ketimbang saat ini dengan klausul pelepasan yang fantastis.

“Saya lebih memilih dia pergi tahun depan secara cuma-cuma ketimbang sekarang dengan nilai kurang dari 700 juta euro. Klublah yang berkuasa di sini, bukan pemain. Klub yang membayar pemain. Dan ini bukan soal uang, ada kontrak yang diteken dan itu saja.”

Ia mengakui sangat menyayangi Messi. Namun baginya Barcelona tetap yang utama. Ia ingin agar klub yang ingin mendapatkan Messi tetap harus menebus klausul pelepasan.

“Saya sangat menyayangi Messi, tapi saya lebih sayang Barcelona. Biarkan klausul itu ditebus. Mereka dulu melakukannya secara licik pada sebuah malam dengan Figo dan saya melakukan hal yang sama dengan Rivaldo, karena saya menyayangi Barcelona. Dan di sini kasusnya sama. Ada klausul senilai 700 juta euro dan kontrak ditandatangani untuk dipenuhi,” ungkapnya lagi, seperti dilansir dari SBOBET sports-news.

Isu ini semakin memanas, setelah Presiden Catalunya, Quim Torra I Pla mengirimkan pesan perpisahan kepada Messi di jejaring sosialnya. Ia mengatakan Catalunya tetap menjadi rumah bagi pemain asal Argentina itu.

“Catalunya akan selalu jadi rumahmu. Terima kasih banyak atas semua masa-masa menyenangkan dan pertunjukan sepakbola yang hebat. Kami sudah cukup beruntung bisa berbagi beberapa tahun dalam hidup kami dengan pemain terbaik di dunia,” bebernya.

Ia juga mengapresiasi Messi sebagai seoarang atlet yang luar biasa dengan sederet gelar dan prestasi mentereng.

“Dan juga seorang atlet yang luhur. Kami tidak akan pernah melupakanmu. Leo Messi, pemegang Creu de Sant Jordi,” tutupnya.

Sejumlah klub top Eropa pun dikaitkan dengan pemain tersebut. Beberapa di antaranya adalah Inter Milan, Manchester City, dan Paris Saint-Germain (PSG). Apakah Messi benar-benar akan meninggalkan Barcelona? Bila iya, ke klub mana ia akan berlabuh? Kita tunggu saja.

sevilla tekuk inter milan
By - Writter

Menang 3-2 Atas Inter, Sevilla Juara Liga Europa

Sevilla sukses menegaskan dominasinya di pentas Liga Europa. Klub La Liga itu kembali menjadi juara musim ini setelah di partai final mengalahkan Inter Milan dengan skor 3-2. Laga ini digelar di RheinEnergieStadion, Koln, Jerman, pada Sabtu, 22 Agustus 2020 dini hari WIB.

Tiga gol Sevilla dicetak oleh Luuk de Jong dan gol bunuh diri Romelu Lukaku. Pemain yang disebutkan pertama mencetak sepasang gol. Sementara itu dua gol Inter Dicetak oleh penalti Romelu Lukaku dan tandukan Diego Godin.

Kemenangan ini menegaskan Sevilla sebagai raja kompetisi tersebut. Ini merupakan gelar keenam tim tersebut sepanjang keikutsertaan di kompetisi itu.

Inter sebenarnya mengawali pertandingan dengan baik. Buktinya tim berjuluk Internazionale Milan sukses membuka keunggulan di awal pertandingan. Laga baru berjalan empat menit Inter mendapat hadiah penalti setelah Diego Carlos melakukan pelanggaran terhadap Lukaku di kotak terlarang. Sebagai eksekutor Lukaku sukses menjalankan tugasnya.

Gol ini melecut Sevilla. Tim tersebut berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-12 melalui sundulan De Jong menuntaskan umpan silang Jesus Navas. De Jong kembali menjadi mimpi buruk bagi Inter. Pemain internasional Belanda itu kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-33. Gol ini lahir dari umpan tendangan bebas Ever Banega.

Inter langsung merespon gol tersebut. Dua menit kemudian Diego Godin berhasil membawa Inter menyamakan kedudukan setelah tandukannya meneruskan umpan tendangan bebas Marcelo Brozovic berhasil menggetarkan gawang Sevilla.

Lukaku akhirnya harus menelan pil pahit setelah gagal mengantisipasi tendangan salto Diego Carlos dari kotak penalti Inter. Bola justru mengarah ke gawang sendiri. Gol di menit ke-74 ini sekaligus menggagalkan Inter menjadi juara Liga Europa.

“Ini adalah pertandingan yang berat dan seimbang. Di babak kedua, satu insiden saja bisa menentukan pertandingan. Kami punya sejumlah peluang untuk mencetak gol dan kemudian kami tidak beruntung dengan defleksi dari kaki Romelu,” beber pelatih Inter, Antonio Conte.

“Saya tak punya banyak penyesalan, para pemain saya sudah memberikan segalanya melawan tim yang terbiasa memainkan partai-partai semacam ini. Saya rasa pengalaman mereka (Sevilla) pada akhirnya membuat perbedaan malam ini”, demikian dilansir dari berita JOker388 sports-news.

Susunan Pemain Sevilla versus Inter Milan:

Sevilla: Yassine Bounou; Jesus Navas, Jules Kounde, Diego Carlos (Nemanja Gudelj 86′), Sergio Reguilon; Joan Jordan, Fernando, Ever Banega; Lucas Ocampos (Munir El Haddadi 71′), Luuk de Jong (Youssef En-Nesyri 85′), Suso (Franco Vazquez 78′).

Pelatih: Julen Lopetegui

Inter Milan: Samir Handanovic; Diego Godin (Antonio Candreva 90′), Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Danilo D’Ambrosio (Victor Moses 78′), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini (Christian Eriksen 78′), Ashley Young; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez (Alexis Sanchez 78′).

Pelatih: Antonio Conte

Lukaku dan Lautaro
By - Writter

Lukaku dan Lautaro Gemilang, Inter Milan ke Final Liga Europa

Inter Milan akhirnya mengunci satu tiket babak final Liga Europa. Hal ini ditentukan oleh kemenangan atas Shakhtar Donetsk di babak semi final yang digelar di Merkur-Spiel Arena, Dusseldorf, Jerman, Selasa, 18 Agustus 2020 dini hari WIB.

Di laga tersebut Internazionale Milan menang dengan skor telak lima gol tanpa balas. Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez menjadi bintang. Masing-masing menyumbang brace atau sepasang gol. Satu gol lainnya dicetak oleh Danilo D’Ambrosio.

Selanjutnya di babak final Inter Milan akan menghadapi Sevilla yang sukses menyingkirkan Manchester United di babak semi final. Pertandingan final akan digelar pada Sabtu, 22 Agustus 2020 dini hari WIB.

Hasil positif ini jelas menjadi kabar gembira bagi kubu Inter. Sang pelatih, Antonio Conte pun meyambut gembira. Mantan pelatih Chelsea itu menyebut timnya bermain sangat baik di laga tersebut. Apalagi kemenangan ini ditorehkan atas tim yang tak bisa diremehkan.

“Saya kira kami lolos ke final dengan bermain melawan tim yang kami buat terlihat tak sekuat sebelumnya, tapi Shakhtar punya banyak talenta dan kami meredam mereka dengan pressing di seluruh lapangan,” beber Conte.

Lebih lanjut pelaith asal Italia itu mengatakan lawan yang dihadapi hari ini sangat berbahaya. Lawannya itu memiliki sejumlah kelebihan yang tidak bisa disepelehkan.

“Mereka punya kualitas dalam operan, juga kecepatan, tapi kami tampil bagus untuk memaksa mereka bertahan, yang kami tahu dengan baik membuat mereka tidak senyaman seperti saat menguasai bola.”

Conte menegaskan timnya tampil dengan penuh keberanian. Selain itu mereka sukses menerapkah strategi yang telah direncanakan.

“Kami bermain dengan keberanian, punya rencana yang tepat, memainkan pertandingan Eropa dengan cara yang tepat, dan para pemain pantas mendapat semua pujian. Ini performa yang super dan kami membuat Shakhtar terlihat biasa-biasa saja,” pungkasnya, seperti dilansir dari BandarQQ sports.

Susunan pemain Inter Milan versus Shakhtar Donetsk:

Inter Milan: Samir Handanovic (c); Diego Godin, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Danilo D’Ambrosio (Victor Moses 81′), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic (Stefano Sensi 85′), Roberto Gagliardini, Ashley Young (Cristiano Biraghi 66′); Romelu Lukaku (Sebastiano Esposito 85′), Lautaro Martinez (Christian Eriksen 81′).

Pelatih: Antonio Conte

Shakhtar Donetsk: Andriy Pyatov (c); Dodo, Sergey Krivtsov, Davit Khocholava, Mykola Matvyenko; Marcos Antonio, Taras Stepanenko; Marlos Bonfim (Yevheniy Konoplyanka 75′), Alan Patrick (Manor Solomon 59′), Taison; Junior Moraes.

Pelatih: Luis Castro

PSG - LIGA CHAMPIONS
By - Writter

Pertama Kali, PSG Lolos ke Final Liga Champions

Paris Saint-Germain (PSG) baru saja mengukir sejarah. Klub Ligue 1 itu baru saja memastikan tiket final Liga Champions Eropa setelah menyingkirkan RB Leipzig tiga gol tanpa balas pada pertandingan yang digelar di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal pada Rabu, 19 Agustus 2020 dini hari WIB.

Ini menjadi sejarah tersendiri bagi Les Parisien. Ini merupakan kali pertama tim tersebut melangkah ke final Liga Champions Eropa.

Di laga ini Angel Di Maria tampil gemilang. Pemain asal Argentina itu mencetak satu gol dan memberikan dua assist untuk gol yang pertama yang diciptakan Marquinhos dan Juan Bernat.

Selanjutnya PSG hanya butuh kemenangan di laga final untuk mengukir sejarah tersendiri. Thiago Silva dan kawan-kawan akan menghadapi pemenang antara Bayern Muenchen versus Lyon yang akan memperebutkan tiket final pada Kamis, 20 Agustus 2020 dini hari WIB.

Di laga ini kedua tim menurunkan formasi terbaik. PSG turun dengan kekuatan penuh seperti kehadiran Kylian Mbappe di lini depan, menemani Neymar Junior dan Angel Di Maria.

Gol pertama PSG tercipta di menit ke-13 setelah sundulan Marquinhos memanfaatkan assist Angel Di Maria gagal dibendung oleh kiper Leipzig. Tiga menit sebelum turun minum giliran Di Maria yang mencatatkan namanya di papan skor. PSG menegaskan dominasinya di laga tersebut dengan gol ketiga setelah jeda melalui sundulan Juan Bernat.

Kubu PSG pun menyambut gembira hasil tersebut. Angel Di Maria mengatakan dirinya bakal sulit tidur karena memikirkan partai final nanti.

“Bakal sulit buat tidur malam ini kalau memikirkan final. Prioritas kami kini adalah mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan tersebut,” beber Di Maria, seperti dilansir dari Joker388 sports-news.

Lebih lanjut mantan pemain Real Madrid itu mengatakan saat ini kekuatan tim di benua Eropa makin merata. Prancis sudah tak bisa diremehkan lagi sebagai negara dengan tim-tim sepak bola yang kuat.

“Prancis dan Jerman memiliki level yang bagus dan kami telah menunjukkan jika kami berada di level liga-liga lain. Entah itu Lyon atau Bayern, kami tentunya akan memberikan yang terbaik,” sambungnya.

“Kami berada di level yang tinggi dan kami sangat kuat. Kami berada satu langkah lagi untuk menuju sesuatu yang lebih jauh,” pungkasnya.

Susunan Pemain Leipzig versus Paris Saint-Germain:

Leipzig: Peter Gulacsi; Lukas Klostermann (Willi Orban 83′), Dayot Upamecano, Nordi Mukiele; Konrad Laimer (Marcel Halstenberg 62′), Kevin Kampl (Tyler Adams 64′), Marcel Sabitzer, Angelino; Dani Olmo (Patrik Schick 46′), Christopher Nkunku (Emil Forsberg 46′); Yussuf Poulsen.

Pelatih: Julien Negelsmann

PSG: Sergio Rico; Thilo Kehrer, Thiago Silva, Presnel Kimpembe, Juan Bernat; Ander Herrera (Marco Verratti 83′), Marquinhos, Leandro Paredes (Julian Draxler 83′); Angel Di Maria (Pablo Sarabia 87′), Kylian Mbappe (Eric Maxim Choupo-Moting 86′), Neymar.

Pelatih: Thomas Tuchel