Manchester City memetik kemenangan telak di pekan kedua Liga Primer Inggris. Menghadapi tamunya Norwich City di Etihad Stadium, Sabtu, 21 Agustus 2021, Man City pesta lima gol tanpa balas.
Pesta lima gol Man City lahir dari gol bunuh diri Tim Krul, dan sumbangan masing-masing satu gol dari Jack Grealish, Aymeric Laporte, Raheem Sterling, dan Riyad Mahrez,
Kemenangan ini menjadi pelampiasan usai gagal memetik kemenangan di pekan pertama. Di laga pertama musim ini, Manchester Biru takluk dari Tottenham Hotspur satu gol tanpa balas.
Gol pembuka City tidak lepas dari aksi Gabriel Jesus. Pemain asal Brasil itu melepas umpan silang yang sempat mengenai bek Norwich dan berbelok arah ke gawang Norwich tanpa bisa diantisipasi dengan baik oleh Krul.
Gol kedua City pun tidak lepas dari peran Jesus. Umpan silang Jesus mengenai dengkul Grealish sebelum masuk ke gawang lawan.
Walau tidak mencetak gol, Jesus juga berperan penting bagi gol keempat City. Lagi-lagi umpan silang Jesus mampu diselesaikan dengan baik oleh Sterling.
Pelatih City, Pep Guardiola tak menampik peran penting Jesus bagi timnya. Menurutnya, Jesus sangat dibutuhkan City saat ini.
“Dia sangat penting buat saya. Bukan cuma saat dia membuat performa luar biasa seperti hari ini, tapi setiap harinya,” tegas Guardiola.
Lebih lanjut pelatih asal Spanyol itu berkata, “Salah satu alasan kenapa saya adalah seorang manajer dalam momen-momen terbaik di karier saya, terlepas dari titel-titel dan trofi, adalah karena bisa bekerja dengan orang seperti Gabriel. Dia pemain yang luar biasa penting buat kami.”
Terkait performa City di laga ini, mantan pelatih Barcelona itu menegaskan bahwa mereka masih menjadi salah satu tim yang ditakutkan. Kekalahan di pekan pertama tidak mengubah kualitas mereka sebagai tim unggulan.
“Seminggu yang lalu, kami dianggap bukan calon kuat juara Premier League, namun sekarang menjadi tim yang menakutkan! Dengar, kami masih tim yang sama seperti musim lalu, kecuali sekarang Sergio (Aguero) sudah ke Barcelona, dan Jack (Grealish) masuk. Kami masih tim yang sama seperti musim lalu, dan musim lalu amatlah luar biasa.”
Susunan Pemain Manchester City versus Norwich City:
Manchester City (4-3-3): Ederson; Cancelo, Laporte, Dias, Walker; Gundogan (Palmer 69′), Rodri, Silva; Grealish (Mahrez 75′), Torres (Sterling 61′), Jesus
Pelatih: Pep Guardiola
Norwich City (4-3-2-1): Krul; Giannoulis (Mumba 46′), Gibson, Hanley, Aarons; Rupp (McLean 46′), Gilmour, Lees-Melou; Rashica, Cantwell; Pukki (Sargent)
Pelatih: Daniel Farke
Berita ini disponsori oleh Clubpokeronline – Situs Togel SGP.