Tim nasional Prancis harus menelan hasil negatif di pekan perdana UEFA Nations League 2022/2023. Menghadapi Denmark di Stade de France pada Sabtu, 4 Juni 2022, Les Blues takluk dengan skor 1-2.
Laga kandang ini menjadi ujian bagi Prancis tanpa sang pelatih, Didier Deschamps. Kylian Mbappe, Raphael Varane, dan Karim Benzema ikut bermain namun dua dari antaranya harus menderita karena cedera.
Tuan rumah sebenarnya lebih dahulu memimpin. Benzema mencetak gol di menit ke-51 usai menuntaskan umpan striker RB Leipzig, Christopher Nkunku yang menjadi pengganti Mbappe.
Namun, tim tamu berhasil bangkit. Mula-mula melalui aksi Cornelius yang menjebol gawang Prancis delapan menit kemudian, menuntaskan asis Pierre-Emile Hojberg.
Denmark akhirnya memastikan tiga poin pertama setelah pemain yang sama, Cornelius kembali mencatatkan namanya di papan skor. Striker Trabzonspor itu kemudian mengunci kemenangan bagi tim Dinamit.
Di laga ini, Prancis didampingi Guy Stephan, asisten pelatih. Deschamps tengah berduka setelah ditinggal sang ayah.
“Saya dan Didier terus kontak telepon sejak Selasa, dia pastinya terpengaruh oleh kesedihan yang memukul dirinya, tetapi dia tabah,” beber Stephan dalam konferensi pers sebelum pertandingan.
Stephan sudah menegaskan pra pertandingan, mereka tidak akan ditemani Deschamps.
“Esok dia tidak akan berada di sini. Dia akan segera kembali. Anda harus menghormati dukanya, dia bersama keluarga yang membutuhkan kehadirannya.”
Stephan mengatakan Prancis lebih diunggulkan di pertandingan tersebut. Namun, Denmark adalah tim kuat dengan ranking dunia yang baik.
“Denmark agak diremehkan, padahal mereka berada pada peringkat ke-11 dunia di atas Austria, Jerman, Swedia. Mereka tim yang solid yang diisi pemain-pemain berkualitas. Kami memiliki banyak hal yang harus dilakukan besok. Tapi kami siap.”
Stephan mengatakan mereka akan belajar dari pertandingan Denmark sebelumnya yang mana mampu merepotkan Belanda.
“Mereka tim yang sangat kuat, sangat kompak, mereka bisa menekan lawannya seperti saat menghadapi Belanda. Mereka luar biasa.”
Ternyata Denmark benar-benar menunjukkan mereka bukanlah tim yang pantas diremehkan.
Susunan Pemain Prancis versus Denmark:
Prancis (3-4-1-2): Hugo Lloris; Jules Kounde (Moussa Diaby 90′), Raphael Varane (William Saliba 61′), Lucas Hernandez; Kingsley Coman (Jonathan Clauss 90′), N’Golo Kante, Aurelien Tchouameni, Theo Hernandez; Antoine Griezmann (Adrien Rabiot 78′); Karim Benzema, Kylian Mbappe (Christopher Nkunku 46′).
Denmark (4-2-3-1): Kasper Schmeichel; Joachim Andersen, Victor Nelsson, Jannik Vestergaard (Rasmus Kristensen 60′), Joakim Maehle; Pierre-Emile Hojbjerg, Thomas Delaney (Mathias Jensen 85′); Daniel Wass (Mikkel Damsgard 60′), Christian Eriksen, Andreas Skov Olsen (Martin Braithwaite 84′); Kasper Dolberg (Andreas Cornelius 60′).
Berita ini disponsori oleh 1Bandar – Slot Game.