Informasi Dunia Olah Raga Indonesia & Mancanegara Aktual Terpercaya
  • Sports Award - 2019

    Number #1 Sports News
  • Global Certificate

    ISO 9001:2019
  • Award Winning

    Berita Olah Raga Terbaik 2019
BWF Rilis Kalender Bulutangkis 2021
By - Writter

BWF Rilis Kalender Bulutangkis 2021

Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) sudah merilis kalender musim kompetisi hingga kuartal kedua pada 2021 mendatang. Dalam pernyataannya, BWF mengumumkan bahwa pihaknya telah selesai meninjau ulang kalender kompetisi untuk paruh pertama musim 2021.

Jadwal musim kompetisi 2021 telah diratifikasi pada rapat dewan BWF yang juga diikuti para asosiasi bulutangkis dari negara-negara tuan rumah.

Kompetisi akan dimulai Maret melalui ajang Swiss Open 2021 BWF World Tour Super 300. Kalender kompetisi akan berlangsung hingga pelaksanaan Olimpiade Tokyo 2020 yang dijadwalkan pada 24 Juli hingga 2 Agustus 2021.

Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund mengatakan situasi dunia masih belum benar-benar kondusif. Meski vaksin Covid-19 telah ditemukan, penyelenggaraan setiap turnamen tetap berpotensi terkena imbas.

“Covid-19 terus memberikan tantangan untuk menyelenggarakan turnamen internasional. Meski vaksin diharapkan dapat menciptakan dunia dengan lebih sedikit batasan, BWF menilai pandemi ini masih akan memengaruhi penyelenggaraan turnamen pada 2021,” ungkap Thomas Lund seperti dikutip dari IBCbet Badminton.

BWF akan memberikan bantuan bagi tuan rumah pelaksana melalui subsidi serta pengurangan biaya penyelenggaraan turnamen. Sedangkan hadiah bagi atlet yang berpartisipasi juga diperbolehkan untuk dikurangi hingga batas tertentu meski di sisi lain tidak dianjurkan.

“BWF tetap akan mendorong semua tuan rumah untuk menjaga prize money setinggi mungkin untuk kepentingan para pemain top kami,” sambungnya.

Indonesia kebagian menjadi tuan rumah dua turnamen pada awal hingga pertengahan Juni. Indonesia Masters 2021 BWF World Tour Super 500 pada 1 hingga 6 Juni, berlanjut Indonesia Open 2021 BWF World Tour Super 1000 sejak 8 hingga 13 Juni 2021.

Berikut Kalender Turnamen BWF Musim 2021 (hingga kuartal kedua):

2-7 Maret 2021 – Swiss Open 2021 BWF World Tour Super 300

9-14 Maret 2021 – German Open 2021 BWF World Tour Super 300

11-14 Maret 2021 – Portuguese International Championships 2021

17-21 Maret 2021 – All England 2021 BWF World Tour Super 1000

17-21 Maret 2021 – XXI Giraldilla 2021

18-21 Maret 2021 – Czech Open 2021

23-28 Maret 2021 – Orleans Masters 2021 BWF Tour Super 100

23-28 Maret 2021 – Vietnam International Challenge 2021

25-28 Maret 2021 – Polish Open 2021

31 Maret-4 April 2021 – Osaka International Challenge 2021

31 Maret-4 April 2021 – Malaysia Open 2021 BWF World Tour Super 750

6-11 April 2021 – Malaysia Masters 2021 BWF World Tour Super 500

13-18 April 2021 – Singapore Open 2021 BWF World Tour Super 500

21-25 April 2021 – Peru International 2021

22-25 April 2021 – Croatian International 2021

27 April-2 Mei 2021 – Badminton Asia Championships 2021

27 April-2 Mei 2021 – European Championships 2021

27 April-2 Mei 2021 – Pan Am Individual Championships 2021

11-16 Mei 2021 – India Open 2021 BWF World Tour Super 500

25-30 Mei 2021 – Spain Masters 2021 BWF World Tour Super 300

1-6 Juni 2021 – Indonesia Masters 2021 BWF World Tour Super 500

8-13 Juni 2021 – Indonesia Open 2021 BWF World Tour Super 1000

29 Juni-4 Juli 2021 – Canada Open 2021 BWF Tour Super 100

6-11 Juli 2021 – US Open 2021 BWF World Tour Super 300

20-25 Juli 2021 – Russian Open 2021 BWF Tour Super 100

24 Juli-2 Agustus 2021 – Olimpiade Tokyo 2020

Leicester City dan Manchester United
By - Writter

Vardy Siap Tampil di Boxing Day Kontra Man United

Leicester City dan Manchester United akan saling berhadapan di pekan ke-15 Liga Primer Inggris pada Sabtu, 26 Desember 2020 malam WIB. Duel ini akan digelar di markas Leicester,King Power Stadium.

Kedua tim tentu tidak ingin membuang kesempatan untuk memetik kemenangan di laga ini. Kubu tuan rumah pun siap tampil dengan kekuatan terbaik. Pelatih Leicester, Brendan Rodgers mengisyaratkan akan memainkan salah satu andalannya di lini depan, Jamie Vardy yang sempat mengalami cedera.

“Jamie Vardy akan tampil dalam laga ini, dia hanya memiliki sedikit rasa sakit di area paha, yang dia alami beberapa kali, tapi dia tetap merasa baik-baik saja. Soyuncu sudah membaik, jika bukan untuk hari Sabtu, dia bisa bermain untuk pertandingan hari Senin. Dia berlatih dan bekerja dengan baik. Selain itu, semua pemain baik-baik saja,” bebernya.

“[Caglar] Soyuncu mungkin sudah dekat. Jika tidak untuk Sabtu, ia siap untuk Senin [tandang ke Crystal Palace],” sambung mantan pelatih Liverpool itu memberikan kabar terkait Caglar Syuncu.

Rodgers pun turut mengomentari pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer yang sempat mendapat sorotan setelah timnya tersingkir di fase grup Liga Champions Eropa. Menurutnya, Solskjaer sudah melakukan tugasnya dengan baik.

“Saya pikir Ole melakukan pekerjaan yang fantastis. Mereka akan kecewa tersingkir dari Liga Champions karena itu adalah kompetisi yang mereka punya sejarah di dalamnya,” beber Rodgers lagi, seperti kutipan dari Ibcbet sports.

Ia bahkan menilai pelatih asal Norwegia itu sudah memberikan banyak pengaruh bagi Setan Merah. “Ole telah mengubah klub dalam hal nilai, dan dia ingin mengembangkan pemain-pemain muda. Saya pikir ia melakukan pekerjaan yang sangat bagus. Mereka punya kualitas yang besar.”

Sementara itu kubu United pun bersemangat tinggi untuk memetik kemenangan di laga tandang ini. Sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer menegaskan mereka akan memainkan strategi terbaik. Timnya sedang dalam kondisi bagus.

“Tentu saja kami tahu bahwa ketika kami bertahan dengan baik, kami memiliki peluang untuk memenangkan pertandingan. Semangat di ruang ganti sangat bagus. Kemenangan memberi energi, memberi kami dorongan untuk pertandingan berikutnya di Boxing Day,” tegas Solksjaer.

Perkiraan susunan pemain Leicester City versus Manchester United:

Leicester City: Kasper Schmeichel (GK); Wesley Fofana, Jonny Evans, Christian Fuchs; Marc Albrighton, Wilfred Ndidi, Youri Tielemans, James Justin; Harvey Barnes, Jamie Vardy, James Maddison

Pelatih: Brendan Rodgers

Manchester United: David De Gea (GK); Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw; Scott McTominay, Fred; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Anthony Martial

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Taufik Hidayat
By - Writter

Pengurus Baru PBSI Dirilis, Rionny Mainaky Gantikan Posisi Susy Susanti

Tim Formatur PP PBSI telah merilis susunan pengurus PP PBSI masa bakti 2020-2024. Ketua Umum Agung Firman Sampurna merilis susunan pengurus di Hotel Ayana, Jakarta, pada Rabu (23/12),

Ada beberapa nama mantan pebulutangkis yang masuk dalam susunan kepengurusan diantaranya Taufik Hidayat sebagai Staf Ahli Pembinaan dan Prestasi, serta Ricky Soebagja sebagai Subid Pengembangan Prestasi Daerah. Nama Kepala Pelatih Tunggal Putri PBSI Rionny Mainaky tercantum sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi, menggantikan Susy Susanti.

“Setelah kami melakukan profiling dan komunikasi yang intens dengan berbagai klub bulutangkis besar, akhirnya kita punya beberapa profil. Nah beberapa profil ini yang dianggap punya kemampuan dan visi misi sejalan dengan kami, dapat bekerja sama dengan kami, dan chemistry-nya sudah ada,” ujar Agung soal pemilihan Kabid. Bipres seperti dilansir dari agen bola sports.

“Kami mau mencari profil pelatih yang punya kemampuan internasional, sejalan dengan visi misi kami serta bisa bekerjasama dengan kami. Rionny sudah 23 tahun berpengalaman melatih di Jepang, baik sebagai pelatih klub maupun tim nasional Jepang, dan sudah terbukti mengangkat prestasi tim bulutangkis Jepang,” sambungnya.

Berikut susunan lengkap Pengurus Pusat PBSI 2020-2024:

Dewan Kehormatan:

Try Sutrisno

Subagyo Hadisiswoyo

Chairul Tanjung

Sutiyoso

Gita Wirjawan

Ketua Umum:

Agung Firman Sampurna

Staf Khusus Ketua Umum

Mohammad Fadil Imran

Dewan Pengawas:

Abdullah Fadri Auli

Devo Khaddafi

H.M Ferlie

Amrullah

Hasan Basri

Suripno Ngadimin

Akhmad Wiyagus

Suharto

I Wayan Winurjaya

Dewan Penasihat:

Wiranto

Bambang Soesatyo

Sufmi Dasco Ahmad

Billy Haryanto

Maruarar Sirait

Nusron Wahid

Hamid Awaludin

Lukmanul Hakim

Sulaiman Sujana

Ismed Hasan Putro

Justian Suhandinata

Tan Joe Hok

Anton Subowo

Staf Ahli Organisasi:

Juniarto Suhandinata

Muslim Jaya

Staf Ahli Keuangan:

Achmad Mutasyar

Lukman Laisa

Staf Ahli Binpres:

Taufik Hidayat

Ermawati

Sekjen:

Listyo Sigit Prabowo

Wasekjen:

Edi Sukarno S

Bendahara:

Beni Prananto

Wakil Bendahara:

Shohibul Imam

Bidang Hubungan Luar Negeri:

Bambang Roediyanto

Subid Informasi Teknologi (IT):

Devi Indah Kartika

Wawat Kurniawan

Subid Humas dan Media:

Broto Happy W

Fellya Hartono

Freddy EP Husein

Wakil Ketua Umum I/Ketua Harian:

Alex Tirta

Wakil Ketua Umum II:

Eduart Wolok

Wakil Ketua Umum III:

Ali Hanafiah Wijaya

Bidang Pembinaan Prestasi:

Rionny Mainaky

Subid Pelatnas:

Eddy Prayitno

Subid Pengembangan dan Sport Science:

Iwan Hermawan

Subid Pengembangan Prestasi Daerah:

Ricky Soebagdja

Bidang Organisasi dan Kelembagaan:

Topan Indrakarsa

Subid Organisasi dan Tata Laksana:

Alfiadi

Hansmi Yahya

Subid Hukum

Rudy Alfonso

Manuarang Manalu

Bidang Keabsahan dan Sistem Informasi:

Moch. Sya’roni

Subid Pengumpulan dan Pengelolaan Data:

Setio Pertiwanggono

Bidang Turnamen Perwasitan dan Referee:

Mimi Irawan

Subid Turnamen Nasional:

Wahyana

Subid Perwasitan:

Nelson

Bidang Pengembangan Daerah:

Sudarto

Subid Korwil I

Usman Syarif

Eri Zulhendrizal

Subid Korwil II

Aang Syahrudin

Bahtiar Thamrin

Subid Korwil III

Manuel HV Pangkong

Muhlis Lamboka

Subid Korwil IV

Bachrul Amiq

Amos Pantandung

Bidang Pembinaan Komunitas:

Sukriadi

Subid Komunitas Wil I

Joko Sularso

M. Nasir

Subid Komunitas Wil II

Sugiyanto

Yadi Nurfendi

Subid Komunitas Wil III

Max M.E Olua

Donald Monintja

Subid Komunitas Wil IV

Revi Al Rahmad

Darmawan Duming

Bidang Dana dan Usaha:

Indra Simarmata

Subid Sponsorship:

Dadang Suwarna

Muhammad Idrus

Abdul Hadi

Bidang Sarana dan Prasarana:

Johnson AH Rantung

Subid Pengadaann & Logistik

Masranudin Abd. Aziz

Muanis Hadisutamto

solksjaer
By - Writter

Ambisi Solskjaer Jelang Man United Vs Everton di Perempat Final Carabao Cup

Duel perempat final Carabao Cup masih berlanjut. Kali ini giliran Everton dan Manchester United yang akan saling berhadapan pada Kamis, 24 Desember 2020 dini hari WIB. Di laga ini Everton akan bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Goodison Park.

Kedua tim tentu berambisi memenangi laga ini agar bisa lolos ke babak semifinal. Pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer pun memiliki ambisi besar. Ia bertekad untuk mengantar timnya tidak hanya lolos ke babak empat besar tetapi sampai tangga juara.

“Tentu saja, kami memiliki target untuk meraih gelar juara saat ini,” beber Solskjaer.

“Setiap tahun tim ini berupaya meningkatkan penampilannya. Jika membandingkan dengan pencapaian musim lalu, maka seharusnya musim ini kami berharap masuk final dan merebut gelar,” sambungnya.

Menurut pelatih asal Norwegia itu raihan trofi sangat penting untuk masa depan tim tersebut. Hal ini berkaca pada pengalamannya saat masih aktif bermain bersama Setan Merah.

“Saya masih ingat betul raihan piala pertama saya. Bahkan, di pengujung karier, saya menyaksikan pemain seperti Patrice Evra dan Nemanja Vidic merasakan gelar juara pertama dalam kariernya,” kenangnya, seperti dikutip dari berita MAXBET Sports.

“Hal tersebut memberi makna penting sebagai sebuah tim. Saat ini, kami begitu mendambakan kesempatan untuk dapat menyentuh trofi juara, para pemain ingin belajar menjadi pemenang,” lanjutnya.

Tidak hanya Solskjaer, para pemain United pun memiliki tekad serupa. Kapten Setan Merah, Harry Maguire menegaskan optimisme mereka untuk berbicara banyak di Carabao Cup musim ini.

“Saat bermain untuk klub ini, Anda dibebani keharusan meraih gelar juara. Kami akan menghadapi laga melawan Everton dengan kepercayaan diri penuh setelah meraih hasil positif dari pertemuan dengan Leeds United,” beber Maguire.

Di tangan Solskjaer, performa United mengalami peningkatan. Namun tekanan kepada sang pelatih tidak berkurang. Sebagaimana dikatakan mantan pemain The Red Devils, Robbie Savage, “Masalah masih menyertai Ole Gunnar Solskjaer –andai dia kalah dalam dua atau pertandingan ke depan akan ada desakan ‘Ole out’ lagi. Ini apa yang tidak saya mengerti.”

Perkiraan Starting Line Up Everton versus Manchester United:

Everton (4-2-3-1): Robin Olsen; Seamus Coleman, Mason Holgate, Michael Keane, Ben Godfrey; Tom Davies, Abdoulaye Doucoure; Alex Iwobi, Gylfi Sigurdsson, Richalison; Dominic Calvert-Lewin.

Pelatih: Carlo Ancelotti

Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Alex Telles; Fred, Paul Pogba; Juan Mata, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Anthony Martial.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

chelsea
By - Writter

Tammy Abraham Dua Gol, Chelsea Gulung West Ham

Chelsea berhasil memetik kemenangan telak di matchday ke-14 Liga Primer Inggris. Menjamu West Ham di Stamford Bridge pada Selasa, 22 Desember 2020 dini hari WIB, The Blues menang tiga gol tanpa balas.

Tammy Abraham mencetak dua dari tiga gol Chelsea masing-masing di menit ke-78 dan 80. Sementara itu gol pertama tuan rumah lahir dari tandukan Thiago Silva di menit ke-10.

Kemenangan ini membuat Chelsea berhak atas tiga poin. Koleksi poin Chelsea kini menjadi 25 poin dari 14 pertandingan. Chelsea sementara ini berada di posisi kelima. Sementara itu West Ham dengan tabungan total 21 poin dari 14 laga tercecer di posisi ke-10.

Bermain di kandang sendiri membuat Chelsea begitu percaya diri. Sebagai tuan rumah Chelse sukses menguasai pertandingan. Tak heran mereka mampu mencetak gol cepat dan menambah sepasang gol selepas turun minum untuk mengunci kemenangan dalam derbi London ini.

Sementara itu Timo Werner masih puasa gol hingga saat ini. Meski begitu pelatih Chelsea, Frank Lampard, tetap positif dengan Werner. Ia tak ambil pusing dengan situasi yang menimpa pemain anyar tersebut.

“Saya tidak khawatir. Setiap striker pasti ingin mencetak gol, pada akhirnya dengan itulah mereka dinilai,” beber Lampard.

“Dan karena itulah Timo merupakan pembelian hebat dari kami, lihat saja level gol yang telah dia cetak beberapa tahun terakhir.”

Lebih lanjut mantan pemain timnas Inggris itu menilai Werner masih membutuhkan waktu adaptasi. Ia masih perlu bermain dalam beberapa laga lagi untuk bisa mendapatkan kembali ketajamannya. Lampard melihat pemain itu sudah mengalami perkembangan positif.

“Dia pemain yang bermain di liga baru dan kami harus memberinya waktu menyesuaikan diri. Dia mulai rajin masuk ke posisi untuk mencetak gol, dia menakuti lawan dan membuat mereka kesulitan.”

Lampard yakin dalam beberapa waktu ke depan, pemain itu akan mencetak gol-gol penting bagi timnya.

“Saat ini memang tidak berjalan terlalu baik baginya, tapi begitu ada perubahan, kita jelas akan menyaksikan gol-gol dari Timo,” pungkasnya, seperti kutipan dari media Score88.

Susunan pemain Chelsea versus West Ham United:

Chelsea (4-3-3): Edouard Mendy; Cesar Azpilicueta, Kurt Zouma, Thiago Silva, Ben Chilwell (10′ Emerson); N’Golo Kante, Jorginho (66′ Mateo Kovacic), Mason Mount; Christian Pulisic (84′ Kai Havertz), Tammy Abraham, Timo Werner.

Pelatih: Frank Lampard

West Ham United (4-3-3): Lukasz Fabianski; Vladimir Coufal, Fabian Balbuena, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell; Mark Noble, Declan Rice, Tomas Soucek; Jarrod Bowen (90′ Ryan Fredericks), Sebastien Haller, Pablo Fornals (67′ Said Benrahma).

Pelatih: David Moyes

tottenham spurs
By - Writter

Takluk dari Leicester, Spurs Kian Tertinggal dari Liverpool

Tottenham Hotspur harus menelan pil pahit di pekan ke-14 Liga Primer Inggris. Menjamu Leicester City di Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu, 20 Desember 2020, Spurs menyerah dua gol tanpa balas.

Sepasang gol tim tamu dicetak oleh Jamie Vardy di menit ke-45+4. Selain gol penalti dari striker timnas Inggris itu, gol bunuh diri Toby Alderweireld di menit ke-59 semakin membuat Spurs terpuruk.

Kemenangan ini membuat Leicester berhak ats tiga poin. Koleksi poin Leicester kini menjadi 27 poin dari berhak naik ke posisi kedua. Sementara itu bagi Spurs hasil minor ini membuat mereka harus turun peringkat. Dengan mendulang 25 poin, tim besutan pelatih Jose Mourinho itu harus terlempar ke posisi kelima. Spurs kini tertinggal enam poin dari Liverpool di urutan teratas.

Bagi Spurs ini merupakan kekalahan ketiga sepanjang musim ini. Menyedihkan lagi, ini adalah kekalahan kedua yang diraih secara beruntun. Kehilangan poin dari dua laga membuat mereka harus bekerja keras bila ingin kembali bersaing di puncak klasemen.

“Dengan hasil itu terlihat seperti tim lawan mengendalikan pertandingan sepenuhnya dan lebih baik dari kami, tapi kenyataannya tidak seperti itu,” beber Jose Mourinho, seperti dikutip dari berita Bolavita.

Lebih lanjut pelatih Spurs itu mengakui performa timnya memang tidak bagus. Hanya saja ia menilai Leicester sebenarnya tidak pantas untuk membawa pulang poin sempurna.

“Penampilan kami memang tidak bagus, tapi bukan berarti juga mereka pantas menang atau kami pantas kalah. Tadi bukanlah pertandingan yang bagus, tadi itu pertandingan yang buruk.”

“Memang bukan pekan yang bagus dalam kaitannya dengan hasil. Kami di sini bisa saja menjadi tim yang mematahkan rekor Liverpool di Anfield dan menatap pertandingan dengan kepercayaan diri yang tinggi.”

Mantan pelatih Chelsea dan Manchester United itu mengatakan bahwa Leicester yang kalah di laga sebelumnya berhasil membangun kembali kepercayaan diri. Situasi ini berbeda dengan timnya.

“Saya harus mengakui bahwa kami mungkin memulai pertandingan dari kekecewaan itu, tapi Leicester kan juga kalah di pertandingan sebelumnya dan mereka datang dengan sikap yang positif sedangkan kami tidak,” tegasnya.

Susunan pemain Tottenham Hotspur versus Leicester City:

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Hugo Lloris; 24-Serge Aurier (8-Harry Winks 64′), 4-Toby Alderweireld, 15-Eric Dier, 3-Sergio Reguilon; 17-Moussa Sissoko, 5-Pierre-Emile Hoejbjerg, 18-Giovani Lo Celso (27-Lucas Moura 50′) , 28-Tanguy Ndombele (9-Gareth Bale 46′), 7-Heung-Min Son; 10-Harry Kane

Pelatih: Jose Mourinho

Leicester City (4-1-4-1): 1-Kasper Schmeichel; 27-Timothy Castagne (18-Daniel Amartey 61′), 6-Jonny Evans, 3-Wesley Fofana, 2-James Justin; 25-Wilfred Ndidi, 15-Harvey Barnes (26-Dennis Praet 84′), 10-James Maddison, 8-Youri Tielemans, 11-Marc Albrighton; 9-Jamie Vardy (14-Kelechi Iheanacho 88′)

Pelatih: Brendan Rodgers

sterling
By - Writter

Sterling Menangkan Man City Atas Southampton

Manchester City sukses memetik poin sempurna di pekan ke-14 Liga Primer Inggris. Menghadapi tuan rumah Southampton di St.Mary’s Stadium pada Sabtu, 19 Desember 2020 malam WIB, The Citizen menang satu gol tanpa balas.

Gol tunggal kemenangan tim tamu dicetak oleh Raheem Sterling di menit ke-23. Gol tunggal ini lebih dari cukup bagi Man City untuk membawa pulang poin sempurna.

Tambahan tiga poin membuat koleksi poin Manchester Biru menjadi 23 poin. City sementara ini berada di posisi kelima. Sementara itu Southampton gagal memperlebar jarak dan memperbaiki posisi di tabel klasemen sementara. Soton bertahan di posisi keempat dengan keunggulan satu poin dari City.

Situasi yang dialami City membuat banyak pihak berpikir bahwa Pep Guardiola perlu untuk menambah amunisi di lini depan. Kepada pelatih City itu, muncul suara dukungan agar mendatangkan pemain depan baru di bursa transfer musim dingin nanti. Apa tanggapan Guardiola?

“Sama sekali tidak. Dalam 32 atau 33 pertandingan terakhir yang kami mainkan, Sergio main empat atau lima kali (karena cedera), jadi tidak banyak,” jawab Guardiola, seperti dikutip dari agen bola.

Lebih lanjut mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu mengatakan bahwa ia masih bisa mengandalkan Gabriel Jesus. Striker asal Brasil itu masih bisa menjaga performa dan bisa menjawab kepercayaannya di lini serang.

“Gabriel punya catatan luar biasa, terkait rasio gol dan waktu bermain sejak dia merumput di Premier League, dia adalah salah satu dari tiga atau empat besar dalam sejarah,” sambungnya.

Guardiola mengatakan dirinya tetap berpikir positif. Ia yakin mereka akan semakin membaik dari waktu ke waktu. Ternyata apa yang dikatakan itu terbukti di laga kontra Soton.

“Kami harus tetap positif, suatu hari ini akan berakhir. Agresif, tempatkan lebih banyak pemain. Dibandingkan dengan tiga musim terakhir, kami harus mencetak gol lebih banyak,” beber Guardiola sebelum melawat ke markas Soton.

“Musim lalu kami adalah tim paling produktif, bahkan bikin lebih banyak gol daripada sang juara (Liverpool) tapi sayangnya kami kebobolan terlalu banyak,” tegasnya.

Susunan Pemain Southampton versus Manchester City:

Southampton: Alex McCarthy; Kyle Walker-Peters, Jan Bednarek, Jannik Vestergaard, Ryan Bertrand; Theo Walcott, James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Moussa Djenepo (Nathan Redmond 59′); Danny Ings (Nathan Tella 37′), Che Adams (Daniel N’Lundulu 82′).

Pelatih: Ralph Hasenhüttl

Manchester City: Ederson; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Joao Cancelo; Ilkay Gundogan, Rodrigo; Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling; Ferran Torres (Riyad Mahrez 72′).

Pelatih: Pep Guardiola

mourinho
By - Writter

Gaya Main Spurs Dikritik, Mourinho Bilang Begini

Gaya bermain Tottenham Hotspur saat menghadapi Liverpool pada Kamis, 17 Desember 2020 dini hari WIB lalu mendapat sorotan. Pelatih Spurs, Jose Mourinho pun angkat bicara. Namun demikian ia mengakui dirinya belum membaca komentar terkait itu.

“Saya tidak tahu. Saya belum banyak baca sejak pertandingan. Ada beberapa informasi yang disampaikan kepada saya tapi yang saya tahu adalah bagaimana kami tampil. Saya juga tahu hasil yang pada akhirnya adalah yang paling penting.”

Mourinho memberikan reaksi seakan tak ingin mengomentari terkait hal tersebut. Baginya yang terpenting adalah timnya sudah berusaha menampilkan permainan terbaik. Meski demikian di laga itu Spurs harus pulang dengan tangan hampa setelah menelan kekalahan 1-2.

“Apa lagi yang perlu dikatakan? Sudah selesai,” tegasnya.

Spurs akan kembali bertanding dalam lanjutan Liga Primer Inggris pada akhir pekan ini. The Lilywhites akan menghadapi Leicester City pada Minggu, 20 Desember 2020. Di laga ini Spurs akan bertindak sebagai tuan rumah di Tottenham Hotspur Stadium.

Mengutip berita dari Habanero Sports, pemain Spurs, Ben Davies, menegaskan timnya sedang fokus mempersiapkan pertandingan ini. Pemain bertahan itu menyebut timnya ingin untuk meraih poin maksimal di setiap laga.

“Tujuan kami jelas, yakni meraih poin maksimal dalam setiap pertandingannya. Kami ingin terus bertarung demi hasil yang maksimal. Kekalahan yang kami alami dari Liverpool tentu membuat kami kecewa dan sungguh sangat disayangkan.”

Lebih lanjut ia mengatakan timnya tetap mematok target untuk berada di papan atas dan ikut dalam persaingan menuju tangga juara. Ia tak segan menargetkan gelar juara di akhir musim.

“Kami akan melihat di akhir musim di mana kami berada. Itulah yang ingin kami lakukan. Kami ingin menjadi sekompetitif yang kami bisa,” tegasnya.

Kekalahan atas Liverpool itu membuat posisi di puncak klasemen sementara berubah. Spurs yang semula berada di urutan teratas harus rela memberikan tempatnya kepada Liverpool. Spurs kini berada di urutan kedua dengan 25 poin, tertinggal tiga angka dari sang juara bertahan.

Apakah Spurs mampu  mengalahkan Leicester City dan mendepak The Reds dari singgahsana? Kita lihat saja.

Prediksi starting line up Tottenham Hotspur versus Leicester City:

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Serge Aurier, Dier, Toby Alderweireld, Reguilon; Sissoko, Ndombele, Hojbjerg; Bergwijn, Harry Kane, Son Heung-min

Pelatih: Jose Mourinho

Leicester City: Schmeichel; Fofana,  Evans, Fuchs; Albrighton,  Ndidi, Tielemans, Justin; Perez, Jamie Vardy, Maddison

Pelatih: Brendan Rodgers

manchester united
By - Writter

Man United Petik Poin Penuh di Kandang Tim Promosi

Manchester United berhasil memetik poin sempurna di pekan ke-13 Liga Primer Inggris. Bertandang ke Bramall Lane pada Jumat, 18 Desember 2020, Setan Merah sukses membungkam tuan rumah Sheffield United. United menang dengan skor 3-2.

Tiga gol tim tamu dicetak oleh Marcus Rashford di menit ke-26 dan 51 serta satu gol dari Anthony Martial di menit ke-33. Sementara itu sepasang gol tuan rumah diborong oleh David McGoldrick di menit kelima dan 87.

Kemenangan atas tim promosi ini amat penting. United mendapat tiga poin untuk melengkapi koleksi poin menjadi 23. United pun menempati posisi keenam. Sementara itu Sheffield tak beranjak dari dasar klasemen. Hingga pekan ke-13, Sheffield baru mendulang satu poin.

“Ya, tapi kami perlu menggarisbawahi catatan kandang kami. Jelas, ini tidak seperti kandang dan tandang biasanya karena tanpa penonton. Sepertinya kami akan berada dalam situasi ini sedikit lebih lama,” ungkap Ole Gunnar Solskjaer.

Lebih lanjut pelatih Setan Merah itu mengatakan, “Namun, kami harus lebih terbiasa dengan kondisi Old Trafford daripada lapangan di sini. Kami mudah-mudahan bisa segera memulainya.”

Seperti dikutip dari berita sports Pragmatic Play, patut diakui United tidak mudah untuk memastikan kemenangan. Nemanja Matic mengomentari perjuangan timnya di laga ini. Ia menilai timnya selalu menghadapi laga-laga dramatis seperti ini.

“Di Premier League selalu seperti ini, aku takut! Setiap tim punya kualitas dan cuma butuh satu kesalahan untuk menghukum Anda. Tapi pada akhirnya 3-2 dan tiga poin adalah yang paling penting.”

Lebih lanjut pemain asal Serbia itu mengatakan di balik laga penuh tekanan itu, timnya senang karena bisa meraih poin sempurna. Baginya, ini merupakan hal utama.

“Kami selalu suka melakukannya dengan cara yang sulit. Aku tidak tahu apakah ini sebuah kebetulan tapi yang terpenting, seperti yang sudah kukatakan, adalah tiga poin yang membawa kami lebih dekat dengan papan atas. Dan mudah-mudahan kami akan melanjutkan cara ini untuk memenangi banyak pertandingan dan berjuang untuk titel juara,” tegasnya.

Susunan pemain Sheffield United versus Manchester United:

Sheffield United (3-5-2): Aaron Ramsdale; Chris Basham, John Egan, Jack Robinson; Geroge Baldock, Sander Berge (12′ Phil Jagielka, 63′ Lys Mousset), Ethan Ampadu, John Fleck, Enda Stevens; Oliver Burke (74′ Rhian Brewster), David McGoldrick.

Pelatih: Chris Wilder

Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Magurie, Alex Telles; Nemanja Matic, Paul Pogba; Mason Greenwood (74′ Juan Mata), Bruno Fernandes (80′ Donny van de Beek), Anthony Martial (90′ Scott McTominay); Marcus Rashford.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Arsenal Nyaris Tersungkur Kala Jamu Southampton
By - Writter

Arsenal Nyaris Tersungkur Kala Jamu Southampton

Arsenal gagal memetik poin sempurna saat menjamu Southampton di pekan ke-13 Liga Primer Inggris di Stadion Emirates pada Kamis, 17 Desember 2020 dini hari WIB. Hasil imbang 1-1 mengakhiri pertandingan ini.

Satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Pierre-Emerick Aubameyang di menit ke-52. Gol ini tidak lepas dari kerja sama apik antara Bukayo Saka dan Eddie Nketiah. Gol ini akhirnya menyelamatkan Arsenal dari kekalahan.

Sementara itu tim tamu lebih dulu mencetak gol saat laga berjalan 18 menit. Berawal dari serangan balik cepat, umpan terukur Che Adams berhasil diselesaikan dengan sempurna oleh Theo Walcott. Sepakan mantan pemain Arsenal ini gagal dibendung Bernd Leno.

Tambahan satu angka membuat posisi Arsenal masih terbenam di papan bawah, tepatnya di posisi ke-15. Arsenal baru mendapatkan 14 poin dari 13 pertandingan. Arsenal hanya berjarak lima poin dari Burnley di zona degradasi.

Bagi Southampton, satu poin dari laga tandang ini membuat mereka tetap menjaga persaingan di papan atas. Soton kini mengemas total 24 poin dan berada di posisi ketiga. Soton hanya tertinggal satu poin dari Spurs di urutan kedua dan empat poin dari Liverpool di puncak klasemen.

Mengutip dari berita Maxbet, pelatih Arsenal, Mikel Arteta menyebut mereka akan sulit bersaing di kompetisi domestik bila terus-terusan bermain dengan 10 pemain. Hari ini The Gunners harus bermain dengan satu pemain lebih sedikit sejak menit ke-62 setelah Gabriel Dos Santos diusir wasit.

“Sangat sulit untuk bersaing di liga ini saat anda bermain dengan 10 orang dalam waktu yang sangat lama,” bebernya.

“Dan saat anda kesulitan meraih hasil, itu membuat jadi terasa seamkin sulit dan rumit. Namun saya pikir anak-anak bisa bangkit dan kembali menunjukkan karakternya serta ketahanannya.”

Lebih lanjut mantan asisten Pep Guardiola itu mengatakan timnya sebenarnya bisa memenangi pertandingan. Pasalnya mereka mampu tampil baik. Namun, sayangnya, situasi  kali ini seperti menembak kaki sendiri.

“Anak-anak keluar seperi yang kami lakukan tiga hari lalu, kami mencetak gol yang sangat bagus, mendominasi laga, dan lagi-lagi kami menembak kaki kami sendiri,” tegasnya.

Susunan Pemain Arsenal versus Southampton:

Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Ainsley Maitland-Niles, Rob Holding, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney; Mohamed Elneny, Dani Ceballos (Joe Willock 67′); Nicolas Pepe (Cedric Soares 85′), Eddie Nketiah (David Luiz 65′), Bukayo Saka; Pierre-Emerick Aubameyang.

Pelatih: Mikel Arteta

Southampton (4-4-2): Alex McCarthy; Kyle Walker-Peters, Jan Bednarek, Jannik Vestergaard, Ryan Bertrand; Stuart Armstrong (Nathan Redmond 63′), James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Theo Walcott (Moussa Djenepo 63′); Danny Ings, Che Adams.

Pelatih: Ralph Hasenhüttl

man city
By - Writter

Man City Diimbangi Penghuni Zona Degradasi

Manchester City gagal memaksimalkan kesempatan untuk meraih poin sempurna. Tim berjuluk The Citizen itu harus puas mendapatkan satu poin saat menjamu penghuni zona degradasi, West Bromwich Albion di Etihad Stadium pada Rabu, 16 Desember 2020 dini hari WIB. Kedua tim menyudahi pertandingan dengan skor identik, 1-1.

Satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Ilkay Gundogan di menit ke-30. Gol sang geladang asal Jerman ini terjadi berkat assist Raheem Sterling.

Sayangnya, Manchester Biru gagal mempertahankan keunggulan itu. Tim tamu sukses memanfaatkan kesempatan untuk mencuri poin. Jelang babak pertama usai, Ruben Dias melakukan kesalahan dengan memasukan bola ke gawang sendiri. Gol tak mengenakkan ini akhirnya bertahan hingga laga usai, meski sepanjang babak kedua, City memiliki sejumlah peluang emas.

“Pada babak kedua, kami melakukan yang kami bisa, tetapi tidak bisa mencetak gol. Kami menciptakan banyak peluang untuk memenangi pertandingan, saya pikir kami membuat 26 tembakan,” ungkap pelatih Man City, Pep Guardiola usai laga, seperti kutipan berita dari situs Bola.

Mantan juru taktik Barcelona dan Bayern Muenchen itu melanjutkan, “Kami hanya perlu tampil lebih efektif untuk mencetak gol. Kami sedang berjuang untuk itu dan kami harus optimis.”

Pria asal Spanyol itu menyadari kendala yang tengah dihadapi timnya saat ini yakni produktivitas gol. Lini serang tampak melempem. Menurutnya bila mereka ingin memenangi setiap pertandingan maka sektor ini harus mendapat perhatian.

“Ya, lini serang kami bekerja keras. Buatlah gol, cuma itu solusinya. Kami bermain lebih berani dari tim manapun dan membuat peluang lebih banyak. Apa yang harus dilakukan pemain adalah bekerja lebih keras, lebih baik dan saatnya akan tiba,” pungkasnya.

Ada hal menarik yang terjadi di laga ini. Menjelang bubaran, Guardiola sempat mengomel ke wasit keempat. Ia mempertanyakan durasi injury time yang terlalu singkat.

“Itu bukan sebuah masalah. Saya bilang empat menit menurut saya masih kurang. Saya rasa Gabriel (Jesus) tergeletak selama tiga menit, lalu ada enam pergantian pemain, dan kiper butuh 30 detik setiap kali melakukan tendangan, jadi saya mengungkapkannya tapi dia memutuskan dan oke saja,” ungkap Guardiola beralasan.

Susunan Pemain Manchester City versus West Bromwich Albion:

Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Joao Cancelo, Ruben Dias, Nathan Ake, Benjamin Mendy (Kyle Walker 75′); Rodri, Ilkay Gundogan; Phil Foden (Sergio Aguero 76′), Kevin De Bruyne (c), Raheem Sterling; Gabriel Jesus.

Pelatih: Pep Guardiola

West Brom (4-1-4-1): Sam Johnstone; Darnell Furlong, Semi Ajayi, Dara O’Shea, Kieran Gibbs; Jake Livermore (Filip Krovinovic 80′); Grady Diangana, Conor Gallagher, Romaine Sawyers, Matt Phillips; Karlan Grant (Charlie Austin 70′).

Pelatih: Slaven Bilić

zidane
By - Writter

Saling Sanjung Zidane dan Simeone Jelang Derbi Madrid

Tidak seperti biasanya, atmosfer jelang derbi Madrid terasa teduh. Alih-alih berkembang berbagai polemik, kedua kubu, baik Real Madrid maupun Atletico Madrid justru saling menyanjung.

Hal ini terlihat dari komentar kedua pelatih. Juru taktik Real Madrid, Zinedine Zidane tak segan menyebut Atletico sebagai favorit juara La Liga musim ini. Hal ini mengacu pada sepak terjang tim berjuluk Los Colchoneros itu sejak awal musim. Atletico belum juga menelan kekalahan dan saat ini berstatus pemuncak klasemen sementara.

“Ya (favorit juara), mereka menunjukkan bentuk itu sekarang. Mereka adalah tim yang melakukan yang terbaik di lapangan,” beber Zidane, seperti dikutip dari Joker123 slot.

Lebih lanjut, pelatih asal Prancis itu mengatakan Atletico adalah tim yang kompetitif. Apalagi dalam posisi mereka sebagai penguasa klasemen. Untuk itu, ia akan memikirkan bagaimana cara untuk menghadapi dan mengalahkan tim tersebut.

“Mereka selalu menjadi tim yang kompetitif dan saat ini mereka berada di posisi pertama dan kami tahu bagaimana mereka. Yang kami pikirkan hanyalah apa yang akan kami lakukan besok,” lanjutnya.

Sosok yang pernah bermain untuk Juventus dan Real Madrid itu menekankan persiapan timnya. Ia mengatakan timnya akan fokus mempersiapkan diri. Status sebagai juara bertahan sedikit banyak membuat mereka lebih bersemangat untuk menghadapi rival sekota itu.

“Ini pertandingan yang bagus juga dan semua akan kami fokuskan, tanpa mempertimbangkan bahwa kami adalah juara bertahan LaLiga. Kami tentu ingin mempertahankan apa yang kami menangkan musim lalu. Kami akan melakukan itu sampai akhir. Saya yakin akan komitmen kami di setiap pertandingan,” tegasnya.

Lantas, bagaimana reaksi pelatih Atletico, Diego Simeone terhadap sanjungan Zidane? Dengan gayanya yang khas, Simeone tampak biasa saja. Ia mengatakan dirinya menghormati setiap pendapat yang diarahkan kepada mereka.

“Saya biasanya tidak mengomentari pendapat rekan kerja. Masing-masing memiliki pendapatnya sendiri dan saya menghormati semua pendapat, baik positif maupun negatif,” bebernya.

Pelatih asal Argentina itu melanjutkan, “[Derby Madrid] adalah pertandingan yang indah dengan pemain-pemain fantastis di kedua tim. Madrid telah bersaing selama bertahun-tahun dengan pemain yang tetap, terlepas dari usianya, kompetitif dengan pemain yang lebih muda, dan itu yang kami kagumi.”

Simeone tidak menampik rivalitas yang ada di antara mereka selama ini. Persaingan itu sudah menyejarah dan berlangsung bertahun-tahun hingga kini. “Mereka adalah saingan historis bagi kami, dan kami akan menyakiti mereka semampu kami,” tegasnya.

Pertandingan derbi kali ini tentu akan terasa berbeda. Pasalnya, pertarungan antara dua tim asal kota Madrid itu akan berlangsung tertutup. Tidak ada riuh kedua fans fanatik yang akan bergema di stadion.

Lantas, siapa yang bakal memanfaatkan kesempatan ini untuk meraih tiga poin? Kita tunggu saja.

Inter Milan
By - Writter

Comeback Dramatis Inter Milan d Pekan 11 Serie A

Inter Milan mencatatkan comeback dramatis di pekan ke-11 Serie A Italia pada Minggu, 13 Desember 2020 dini hari WIB. Menghadapi Cagliari, Inter yang sempat tertinggal akhirnya mampu mengejar dan berbalik unggul. Inter menyudahi pertandingan dengan keunggulan 3-1.

Tiga gol Internazionale Milan dicetak oleh Danilo D’Ambrosio di menit ke-84, Nicolo Barella di menit ke-77, dan Romelu Lukaku di menit ke-90+4. Sementara itu satu-satunya gol Cagliari tercipta di babak pertama melalui aksi Riccardo Sottil.

Hasil ini penting bagi Inter untuk mempertahankan posisi di peringkat ke-2 klasemen sementara dengan 24 poin dari 11 pertandingan, sedangkan Cagliari harus tertahan di peringkat ke-12. Inter terus menempel sang pemuncak klasemen yang adalan rival sekota, AC Milan.

“Anak-anak pantas dapat pujian, kami main bagus, kami menciptakan banyak peluang di babak pertama, tapi kami tertinggal satu gol. Situasi ini bisa berpengaruh, anak-anak bereaksi dengan baik,” beber Antonio Conte.

Lebih lanjut pelatih Inter itu mengatakan timnya sudah berusaha tampil maksimal. Namun Cagliari beruntung memiliki Alessio Cragno yang tmapil baik di bawah mistar gawang. Ia pun tak segan menyebutnya sebagai pemain terbaik di laga ini.

“Seorang pelatih harus khawatir jika timnya tidak menciptakan serangan. (Alessio) Cragno (kiper Cagliari) adalah man of the match. Kiper Shakhtar juga membuat penyelamatan bagus di hari Rabu,” sambungnya.

“Ada dua aspek dalam pertandingan ini, kami menciptakan banyak peluang tapi tidak bisa memaksimalkan semuanya. Kadang Anda harus melewati batas.”

Mantan pelatih Chelsea itu mengatakan timnya masih belum bisa “move on” dari kegagalan di pentas Liga Champions. Tim tersebut tersingkir di fase grup.

“Kami kecewa dengan dua hasil imbang tanpa gol melawan Shakhtar yang membuat kami tersingkir, tidak mudah untuk membalikkan hasil yang tidak adil,” bebernya lagi.

Pelatih asal Italia itu mengatakan timnya terus berbenah. Butuh waktu bagi mereka untuk terus berkembang dan mendapatkan keseimbangan serta konsistensi di setiap pertandingan.

“Kita baru memulainya tahun lalu, tapi sudah mendapatkan kembali kredibilitas. Kita harus punya keyakinan. Saya memahami ketidaksabaran setelah 10 tahun tak memenangi apapun,” tegasnya, seperti lansiran berita dari QQ online news.

Susunan pemain Cagliari versus Inter Milan:

Cagliari (4-2-3-1): Alessio Cragno; Paolo Farago (68′ Ragnar Klavan), Sebastian Walukiewicz, Andrea Carboni (89′ Giovanni Simeone), Charalambos Lykogiannis; Razvan Marin, Marko Rog; Gabriele Zappa, Joao Pedro, Riccardo Sottil (68′ Nahitan Nandez); Leonardo Pavoletti (75′ Alberto Cerri).

Pelatih: Eusebio Di Francesco

Inter Milan (3-4-1-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan De Vrij, Alessandro Bastoni (72′ Lautaro Martinez); Matteo Darmian (58′ Ashley Young), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Ivan Perisic (46′ Achraf Hakimi; 83′ Danilo D’Ambrosio); Christian Eriksen (58′ Stefano Sensi); Romelu Lukaku, Alexis Sanchez.

Pelatih: Antonio Conte

ronaldo
By - Writter

Ronaldo Dua Gol, Juventus Petik Poin Penuh di Markas Genoa

Juventus berhasil memetik poin penuh di kandang Genoa dalam lanjutan pertandingan Serie A Italia pada Senin, 14 Desember 2020 dini hari WIB. Nyonya Tua pulang dengan tiga poin usai mencatatkan kemenangan dengan skor 3-1.

Dua dari tiga gol tim tamu dicetak oleh Cristiano Ronaldo dari titik penalti, masing-masing di menit ke-78 dan 89. Satu gol lainnya dilesatkan oleh Paulo Dybala di menit ke-57. Sementara itu satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Stefano Sturaro di menit ke-61.

Kemenangan ini membuat Juventus kini mengemas total 23 poin dari 11 pertandingan. Juventus naik ke posisi keempat, berjarak empat angka dari AC Milan di posisi puncak.

Ronaldo yang mencetak sepasang gol di laga ini mengakui kemenangan atas Barcelona di matchday terakhir penyisihan grup Liga Champions memberikan motivasi tersendiri bagi mereka. Ia menegaskan kemenangan itu sangat penting bagi mereka, tidak hanya untuk memastikan satu tempat di babak 16 besar dengan status juara grup, tetapi juga meningkatkan kepercayaan diri bagi mereka.

“Kemenangan di Barcelona sangat penting, karena mengalahkan tim seperti itu di kandang sendiri benar-benar meningkatkan kepercayaan diri dan keyakinan. Kami melihat hasilnya di sini malam ini,” beber Ronaldo.

“Tujuan Juventus setiap tahun adalah meraih Scudetto dan Liga Champions. Hanya satu tim yang dapat memenangi salah satu dari turnamen tersebut. Yang kami bisa lakukan adalah tetap percaya dan bermimpi memenangkan sesuatu yang penting,” sambungnya, seperti dilansir dari agen bola.

Mantan pemain Manchester United dan Real Madrid itu mengatakan, “Tujuannya adalah selalu memenangkan pertandingan. Itu merupakan laga sulit, rekor pribadi menyenangkan tapi tujuan utamanya adalah tiga poin bagi tim.”

Sepasang gol ini sekaligus menandai performa ke-100 Ronaldo bersama klub asal Turin itu. Menurutnya sepasang gol itu sekaligus sebagai caranya untuk merayakan torehan tersebut.

“Apa cara yang lebih baik untuk merayakan pertandingan ke-100 saya untuk Juventus, selain mencetak dua gol lagi untuk tim?” ungkap Ronaldo di jejaring twitternya.

“Saya sangat bangga bisa mencapai angka ini dengan seragam Vecchia Signora (Si Nyonya Besar),” ungap dia. “Akan tetapi, coba tebak: saya sudah memikirkan 100 gol untuk Juve. Fino Alla Fine!” kicaunya lebih lanjut.

Susunan Pemain Genoa versus Juventus:

Genoa (4-3-1-2): Mattia Perin; Andrea Masiello, Nicolo Rovella (Goran Pandev 82′), Mattia Bani, Edoardo Goldaniga; Luca Pellegrini, Ivan Radovanovic (Giuseppe Caso 82′), Lukas Lerager; Stefano Sturaro (Valon Behrami 66′); Gianluca Scamacca (Mattia Destro 66′), Marko Pjaca (Eldor Shomurodov 73′).

Pelatih: Rolando Maran

Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Matthijs De Ligt (Radu Dragusin 90′), Leonardo Bonucci, Alex Sandro; Juan Cuadrado, Weston McKennie, Rodrigo Bentancur, Adrien Rabiot (Alvaro Morata 67′), Federico Chiesa (Federico Bernardeschi 84′); Paulo Dybala (Dejan Kulusevski 83′), Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Andrea Pirlo

madrid vs atletico
By - Writter

Keperkasaan Atletico Berakhir di Tangan Real Madrid

Keperkasaan Atletico yang tak terkalahkan sejak awal musim La Liga akhirnya runtuh. Adalah rival sekota, Real Madrid yang mengakhiri tren positif tersebut saat keduanya bertemu di pekan ke-13 La Liga di Estadio Alfredo Di Stefano pada Minggu, 13 Desember 2020 dini hari WIB.

Bertindak sebagai tim tamu, Atletico tumbang dua gol tanpa balas. Pahlawan kemenangan tuan rumah adalah Casemiro dan Jan Oblak yang mencetak gol bunuh diri. Casemiro membuka keunggulan tuan rumah di menit ke-15 dan blunder fatal Oblak di menit ke-63 membuat timnya harus pulang dengan tangan hampa.

Kemangan ini membuat Madrid berhak atas tiga poin. Koleksi poin Los Blancos kini menjadi 23 dari 12 pertandingan. Madrid naik ke posisi ketiga. Sementara itu Atletico, walau kalah di laga ini, tetap berada di puncak klasemen dengan raihan total 26 poin dari 12 pertandingan.

Hasil ini menjadi catatan bagi kedua tim jelang pertandingan pada tengah pekan depan. El Real akan menghadapi Athletic Bilbao di pentas La Liga. Sementara itu Atletico akan menghadapi tim divisi empat CE Cardassar di pentas Copa del Rey.

Kemenagnan Madrid tentu tidak lepas dari performa gemilang sejumlah pemainnya. Sebagaimana dikatakan sang pelatih, Zinedine Zidane, ada beberapa pemain yang tampil brilian. Beberapa di antaranya adalah duet pemain senior di lini tengah yakni Luka Modric dan Toni Kroos.

“Kami harus melakukan banyak upaya. Ini mengenai mengubah permainan dengan cepat dan kami menemukan ruang dengan mengirim umpan diagonal,” beber Zidane, seperti dilansir dari berita SBOBET88 sports.

“(Modric dan Kross) itu sangat-sangat brilian. Mereka luar biasa. Karim (Benzema) juga…Dan Lucas (Vazquez) itu fenomenal, dan (Dani) Carvajal, dan kapten kami (Sergio Ramos), (Raphael) Varane…Semuanya sangat bagus,” sambungnya.

Sementara itu gelandang Madrid, Casemiro menegaskan kemenangan ini tidak lepas dari soliditas yang ditunjukkan timnya.

“Normal jika kami mengalami mengalami penurunan (dalam hal performa) dan kemudian berusaha untuk bangkit kembali,” bebernya.

“Ada banyak pertandingan. Kami bukan mesin. Kami kini telah sangat solid sebagai tim dalam tiga pertandingan yang sangat penting bagi kami. Semua orang melakukan pekerjaannya dengan sangat fenomenal,” pungkas pemain asal Brasil itu.

Susunan pemain Real Madrid versus Atletico Madrid:

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos; Lucas Vazquez, Karim Benzema, Vinicius Junior.

Pelatih: Zinedine Zidane.

Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier, Stefan Savic, Felipe, Mario Hermoso; Marcos Llorente, Hector Herrera, Koke, Yannick Carrasco; Luis Suarez, Joao Felix.

Pelatih: Diego Simeone.

arsenal
By - Writter

Arsenal Tanpa Hambatan ke 32 Besar Liga Europa

Arsenal tanpa hambatan meraih tiket ke babak 32 besar Liga Europa. The Gunners melengkapi sepak terjangnya di fase grup dengan kemenangan. Menghadapi tuan rumah Dundalk pada Jumat, 11 Desember 2020 dini hari WIB, skuad Meriam London menang dengan skor 4-2.

Empat gol tim tamu dicetak oleh Eddie Nketiah di menit ke-12, Mohamed Elneny di menit ke-18, Joe Willock di menit ke-67, dan Folarin Balogun di menit ke-80. Sementara itu sepasang gol tuan rumah dilesatkan oleh Jordan Flores di menit ke-22 dan Sean Hoare lima menit sebelum laga berakhir.

Kemenangan ini membuat Arsenal mempertahankan tren positif selama babak penyisihan. Skuad Mikel Arteta menyapu bersih enam kemenangan sehingga mengemas total 18 poin. Arsenal mantap ke babak 32 besar dengan status juara grup.

Sementara itu Dundalk terpaku di dasar klasemen dengan tanpa meraih satu poin pun. Posisi kedua, sekaligus mendampingi Spurs ke babak knock out adalah Molde yang mengemas total 10 poin dari enam laga.

Kemenangan ini tentu disambut positif kubu The Gunners. Tak terkecuali sang pelatih, Mikel Arteta. Arteta mengakui sangat puas dengan performa para pemainnya. Enam laga di babak penyisihan grup berhasil diselesaikan dengan baik.

“Secara umum, penampilan kami di fase grup (Liga Eropa 2020-2021) sangat positif. Tidak pernah mudah untuk memenangkan pertandingan di Eropa. Saya pikir kami sangat konsisten dan berkinerja sangat luar biasa,” beber Arteta, seperti dilansir oleh SBOBET News.

“Penampilan hari ini secara keseluruhan positif karena kami memenangkan pertandingan. Akan tetapi juga kami memiliki beberapa momen setelah mencetak dua gol pertama di mana kami sedikit terputus dan kami menjadi sediki kebingungan,” sambungnya.

“Akan tetapi saya itu normal karena pekerjaan dilakukan dalam kelompok, namun juga bukan standar yang kami butuhkan. Kemudian kami bereaksi, kami menjadi lebih baik, hingga akhirnya meraih kemenangan.”

Mantan asisten pelatih Pep Guardiola itu mengatakan dirinya juga kerap melakukan rotasi pemain. Hal ini bertujuan untuk memberikan menit bermain kepada para pemain lain.

“Kami juga memutuskan untuk merotasi pemain. Kami kesempatan untuk memberikan menit bermain kepada pemain yang belum mendapatkannya, termasuk para pemain muda. Ada banyak hal positif tetapi beberapa hal juga harus kami tingkatkan,” pungkas pelatih asal Spanyol itu.

Susunan Pemain Dundalk versus Arsenal:

Dundalk (3-4-2-1): Gary Rogers; Sean Hoare, Andrew Boyle (Brian Gartland 46′), Daniel Cleary; Sean Gannon (John Mountney 54′), Chris Shields, Jordan Flores, Darragh Leahy; Patrick McEleney (Stefan Colovic 77′), Michael Duffy (Jamie Wynne 77′); David McMillan (Daniel Kelly 53′).

Pelatih: Filippo Giovagnoli

Arsenal (3-4-2-1): Runar Alex Runarsson; Calum Chambers, Shkodran Mustafi, Pablo Mari; Cedric Soares, Joe Willock (Miguel Azeez 83′), Mohamed Elneny (Dani Ceballos 62′), Ainsley Maitland-Niles; Nicolas Pepe, Emile Smith Rowe (Ben Cottrell 77′); Eddie Nketiah (Folarin Balogun 62′).

Pelatih: Mikel Arteta

the citizen
By - Writter

Sikat Marseille di Pamungkas Grup, Man City Mantap ke 16 Besar Liga Champions

Manchester City melangkah mantap ke babak 16 besar Liga Champions Eropa musim ini. Di laga pamungkas grup C yang berlangsung pada Kamis, 10 Desember 2020 dini hari WIB, The Citizen berhasil melibas tamunya Marseille. Laga yang digelar di Etihad Stadium itu berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan The Citizen.

Tiga gol tuan rumah baru tercipta di babak kedua, masing-masing oleh Ferran Torres di menit ke-48, Sergio Aguero di menit ke-77, dan Raheem Sterling di menit ke-90.

Kemenangan ini membuat City mantap ke babak knock out. Total koleksi poin Manchester Biru adalah 16 poin dari enam laga yang telah dijalani. Nasib berbeda ditorehkan Marseille. Klub Ligue 1 Prancis itu harus terdepak dari kompetisi ini setelah hanya mampu finis di posisi terbawah dengan tabungan total tiga poin dari enam laga.

Pencapaian ini membuat kubu City senang, terutama sang pelatih, Pep Guardiola. Juru taktik asal Spanyol itu meyakini timnya sudah kembali ke jalur positif.

“Pada bulan ini, kami lebih fokus fokus pada babak kualifikasi di Liga Champions dan sekarang kami bisa fokus ke Liga Inggris,” beber Guardiola.

“Kami berjuang di awal musim karena berbagai alasan. Kini kamu sudah bikin empat clean sheet dari empat laga dan kami harus menjaga konsistensi ini,” sambungnya.

Namun begitu tren yang bagus ini harus dipertahankan. Tugas berat menanti karena perjalanan musim ini masih panjang.

“Kami harus berjuang keras dan bermain dengan cara yang sederhana. Ini akan menjadi musim yang panjang bagi semua klub,” tegasnya, seperti dilansir dari berita Joker123.

Di laga pamungkas grup ini, Guardiola memberikan menit bermain kepada Sergio Aguero. Pemain ini sebelumnya kerap dibelit cedera. Situasi ini membuat mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu harus ekstra hati-hati mengambil keputusan untuk memainkan pemain tersebut. Bahkan Guardiola sudah memastikan tidak akan menurunkan pemain asal Argentina itu dalam laga krusial di Liga Primer Inggris akhir pekan ini, menghadapi rival sekota, Manchester United.

“Tidak, hari ini, dia bermain 25 menit, mencetak gol , jadi ini tahap selangkah demi selangkah. Nalurinya untuk mencetak gol akan selalu ada. Dia membuat tiga, empat sesi bagus dan setelah sesi latihan reaksinya bagus,” tegasnya.

Susunan pemain Manchester City versus Marseille:

Manchester City (4-2-3-1): Zack Steffen; Kyle Walker, Eric Garcia, Aymeric Laporte, Nathan Ake; Fernandinho, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Bernardo Silva, Phil Foden; Ferran Torres.

Pelatih: Pep Guardiola

Marseille (4-3-3): Steve Mandanda; Hiroki Sakai, Alvaro Gonzalez, Leonardo Balerdi, Yuto Nagatomo; Boubacar Kamara, Morgan Sanson, Pape Alassane Gueye; Florian Thauvin, Valere Germain, Dimitri Payet.

Pelatih: André Villas-Boas

CHELSEA
By - Writter

Diimbangi Krasnodar, Chelsea Tetap ke 16 Besar Liga Champions

Chelsea memetik hasil imbang di matchday terakhir penyisihan grup Liga Champions Eropa yang berlangsung pada Rabu, 9 Desember 2020 dini hari WIB. Bermain di kandang sendiri di Stadion Stamford Bridge, The Blues diimbangi tim tamu Krasnodar, 1-1.

Satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Jorginho dari titik penalti di menit ke-26. Penalti ini didapat setelah Tammy Abraham dijatuhkan Kaio di kotak penalti. Sementara itu gol semata wayang tim tamu dicetak dua menit sebelum itu oleh Remu Cabella. Gol ini tercipta berkat umpan terukur Viktor Claesson.

Hasil imbang ini tak mengurungkan Chelsea ke babak selanjutnya. Si Biru sudah dipastikan lolos ke fase knock out. Sementara itu Krasnodar sudah dipastikan tersingkir dari kompetisi.

Laga terakhir ini yang tak berpengaruh pada langkah Chelsea ke 16 besar membuat sang pelatih, Frank Lampard melakukan banyak eksperimen. Mantan pemain timnas Inggris itu menurunkan banyak pemain muda. Salah satu pemain muda yang diturunkan dan kemudian mencuri perhatian adalah Billy Gilmour, pemain berusia 19 tahun.

“Billy Gilmour sangat bagus dalam kesempatannya menjadi starter untuk pertama kalinya pada musim ini, sama seperti Tino Anjorin. Saya sangat puas. Kami ingin menang tapi itu tidak didapatkan,” beber Lampard.

Meski tampil baik di laga ini, Lampard belum bisa memastikan pemain itu akan tetap bertahan di Stamford Bridge. Bisa jadi pemain itu dipertahankan, atau dilepas.

“Belum pasti. Cara dia bermain dan berlatih adalah saya bisa melihatnya bersama kami. Saya harus memastikan jalan yang diambil tepat,” sambungnya.

Selain itu Lampard juga mengapresiasi para pemain muda lainnya yang diturunkan di laga ini. Ia menilai mereka sudah menunjukkan profesionalisme.

“Semua pemain cukup bagus. Tidak ada performa yang luar biasa, tapi saya meminta para pemain muda itu untuk tetap profesional dan mereka melakukannya,” tegasnya lagi, seperti dilansir berita situs qq.

Salah satu eksperimen yang dilakukan Lampard adalah menempatkan Kai Havertz sebagai winger kanan, alih-alih di tengah.

“Semua orang cukup bagus. Kai Havertz melakukan beberapa hal yang sangat bagus. Saya memintanya untuk bermain di sayap hari ini, meskipun kami telah melihatnya lebih ke tengah. Kai Havertz dapat melakukan peran yang berbeda untuk kami, yang akan menjadi penting,” beber Lampard.

Susunan Pemain Chelsea versus Krasnodar:

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalga; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Antonio Rudiger, Emerson; Billy Gilmour, Jorginho, Mateo Kovacic (N’Golo Kante 74′); Kai Havertz (Timo Werner 74′), Tammy Abraham, Faustino Anjorin (Olivier Giroud 80′).

Pelatih: Frank Lampard

Krasnodar (4-2-3-1): Evgeni Gorodov; Igor Smolnikov, Aleksandr Martynovich, Kaio (Egor Sorokin 74′), Cristian Ramirez; Kristoffer Olsson (Ruslan Kambolov 80′), Tommy Vilhena, Wanderson (Evgeny Chernov 80′), Remy Cabella (Magomed-Shapi Suleymanov 80′), Viktor Claesson; Marcus Berg (Evgeni Markov 90′).

Pelatih: Murad Musayev

cr7
By - Writter

Hadapi Ronaldo, Pelatih Barca: Dia Bukan Faktor Penambah Motivasi

Pertandingan antara Juventus versus Barcelona di matchday pamungkas fase grup Liga Champions Eropa akan menjadi ajang pertemuan antara dua pemain terbaik dunia yakni Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Laga ini akan menjadi panggung reuni persaingan antara dua pemain itu.

Apakah kehadiran Ronaldo akan menambah motivasi Barcelona? Pelatih Barca, Ronald Koeman mengatakan tidak. Menurutnya kehadiran pemain asal Portugal yang pernah membela Real Madrid itu tidak akan menjadi pemicu tambahan bagi mereka.

“Dia bukan faktor penambah motivasi karena dia main. Ini adalah pertandingan penting antara dua tim besar,” beber Koeman.

“Cristiano adalah salah satu yang terbaik yang selalu mencetak gol, selalu berjuang, dan tetap di jajaran elite. Kami tahu dia bisa melukai kami dan itulah kenapa kami harus bertahan dengan baik dan menjaga bola.”

Mantan pelatih timnas Belanda itu menegaskan target utama mereka akan memenangi pertandingan dan menjadi juara grup. Ia menegaskan mereka memiliki peluang untuk itu.

“Target kami adalah main bagus dan finis sebagai juara grup. Kami punya keuntungan dan kami punya peluang untuk mewujudkannya,” tegasnya, seperti dilansir dari media sports SBOBET.

Namun demikian Barcelona perlu waspada. Mereka sedang dalam situasi kurang bagus pasca kekalahan atas tim promosi, Cadiz di pentas La Liga beberapa waktu lalu.

“Saya tidak senang. Kekalahan dari Cadiz dan Atletico berbeda. Kami harus menganalisis bagaimana mereka mencetak gol ke gawang kami,” beber Koeman.

“Apa yang dibicarakan di ruang ganti biarlah tetap di sana, tapi para pemain tahu kalau kami harus melakukan perbaikan.”

Ia menegaskan timnya tidak bermain buruk. Mereka selalu menciptakan banyak peluang di setiap laga. Untuk itu mereka harus mencari keseimbangan agar bisa memaksimalkan setiap kesempatan untuk mencetak gol.

“Ini lebih ke analisis dan komunikasi. Kami adalah tim yang menciptakan lima atau enam peluang bersih di setiap pertandingan dan Anda harus menemukan keseimbangan dan juga lebih efektif. Kami sudah kehilangan terlalu banyak poin gara-gara hal yang tidak boleh kami lakukan.”

Laga lainnya yang tak kalah menarik adalah pertemuan antara Manchester United menghadapi tuan rumah Leipzig. Laga ini menentukan masa depan Setan Merah di kompetisi elite Eropa musim ini.

“Kami berharap bisa lolos dari grup, tidak peduli siapa yang ada di grup kami. Itu sudah menjadi tradisi dan kami sebagai tim sangat berharap untuk melaluinya,” ungkap Harry Maguire.

Pemain Setan Merah itu mengatakan pihaknya hanya fokus untuk memikirkan bagaimana memenangi pertandingan ini. Tidak ada dalam bayangan mereka untuk tampil di Liga Europa.

“Di situlah tantangannya, semua orang ingin terlibat. Kami bahkan tidak memikirkan soal Liga Europa,” pungkas pemain asal Inggris itu.

INTER FC
By - Writter

Inter Petik Poin Penuh Kala Jamu Bologna

Inter Milan berhasil mengamankan poin sempurna di pekan ke-10 Serie A Italia. Menjamu Bologna di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu, 6 Desember 2020, La Beneamata menang dengan skor 3-1.

Tiga gol tuan rumah dicetak oleh Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi di babak pertama. Hakimi kembali mencetak satu gol lagi di paruh kedua. Sementara itu gol tunggal tim tamu dicetak oleh Emanuel Vignato di babak kedua.

Hasil ini membuat Inter kini mengemas total 21 poin dari 10 pertandingan. Internazionale Milan masih tertinggal dua poin dari AC Milan di posisi puncak. Selain itu Milan masih berpeluang memperlebar jarak bila mampu memaksimalkan laga ke-10 mereka. Sementara itu kekalahan ini membuat Bologna tertahan di papan bawah, tepatnya di urutan ke-10 dengan tabungan total 12 angka.

Salah satu pemain yang tampil menojol di laga ini adalah Achraf Hakimi. Pergerakannya di sisi kanan membuat lawan kerepotan. Ia pun sukses menorehkan sepasang gol. Tak heran, sang pelatih, Antonio Conte memujinya usai laga.

“Hakimi bekerja keras, dia menyadari perbedaan antara bermain di Italia dan Jerman. Saya pikir dia berada di tim yang tepat, dan dengan pelatih yang benar dia akan menjadi salah satu yang terbaik di posisinya,” beber Conte.

Lebih lanjut mantan pelatih Chelsea itu juga menyebut nama Romelu Lukaku. Pemain depan internasional Belgia itu disebut memiliki performa yang kian meningkat sejak berseragam Inter.

“Ketika datang, saya menggambarkan dia (Lukaku) sebagai permata yang kasar, lalu pekerjaan ini membantunya menjadi salah satu striker terbaik di dunia. Dia memiliki segalanya, fisik sebagai penyerang tengah, juga kecepatan dan kekuatan layaknya seorang quarter-back American football,” sambungnya.

Conte cukup menyesal karena timnya harus kebobolan satu gol. Ia menilai gol tersebut terjadi di luar dugaan, namun mereka sama sekali tidak bisa menghindarinya.

“Gol Bologna ketika skor menjadi 2-1 tidaklah terduga. Kami harus bermain lebih baik karena situasinya saat itu kami membiarkan ada celah ketika sedang mendominasi,” tegas pelatih asal Italia itu, seperti dilansir dari berita SBOBET Sports.

Susunan Pemain Inter Milan versus Bologna:

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni [D’Ambrossio 83′]; Achraf Hakimi [Darmian 71′], Arturo Vidal [Barella 71′], Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini, Ivan Perisic; Romelu Lukaku [Lautaro Martinez 71], Alexis Sanchez [Christian Eriksen 90+1′].

Pelatih: Antonio Conte

Bologna (3-5-2): Lukasz Skorupski; Danilo, Gary Medel [Dominguez 63′], Takehiro Tomiyasu; Lorenzo De Silvestri, Jerdy Schouten, Mattias Svanberg [Vignato 63′], Roberto Soriano, Aaron Hickey [Khailoti 63′]; Rodrigo Palacio [Vergani 79′], Musa Barrow [Rabbi 79′].

Pelatih: Siniša Mihajlović