Informasi Dunia Olah Raga Indonesia & Mancanegara Aktual Terpercaya
  • Sports Award - 2019

    Number #1 Sports News
  • Global Certificate

    ISO 9001:2019
  • Award Winning

    Berita Olah Raga Terbaik 2019
Mbappe Hattrick
By - Writter

Mbappe Hattrick, PSG Bungkam Tuan Rumah Barcelona

Paris Saint-Germain (PSG) mencatatkan hasil impresif di leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa. Laga ini digelar di kandang Barcelona di Stadion Camp Nou pada Rabu, 17 Februari 2021 dini hari WIB. Di laga itu PSG menang telak 4-1.

Tiga dari empat gol tim tamu dicetak oleh Kylian Mbappe, masing-masing di menit ke-32, 65, dan 85. Sementara itu satu gol lainnya disumbangkan oleh Moise Kean di menit ke-70. Satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Barcelona dari eksekusi penalti Lionel Messi di menit ke-26.

Gol penalti tuan rumah berawal dari pelanggaran Layvin Kurzawa terhadap Frenkie De Jong di kotak penalti. Sebagai eksekutor Messi berhasil menggetarkan gawang tim tamu yang dijaga Keylor Navas. Namun gol tersebut langsung mendapat reaksi sempurna dari tim tamu.

Kekalahan ini membuat PSG berpeluang besar melangkah ke babak perempat final. PSG akan bertindak sebagai tuan rumah di leg kedua. Les Parisien hanya perlu hasil imbang atau kekalahan dengan selisih tidak lebih dari tiga gol untuk melenggang ke delapan besar.

Sementara itu Barcelona harus bekerja ekstra keras. Selain bertindak sebagai tim tamu, mereka harus mengejar defisit tiga gol. Untuk ke delapan besar, Messi dan kawan-kawan harus menang dengan selisih lebih dari tiga gol.

Sebelum pertandingan ini, pelatih Barcelona, Ronald Koeman cukup yakin dengan kemampuan timnya. Ia menyebut Barcelona sebagai salah satu tim terbaik saat ini.

“Saya tidak melihat ada tim-tim lain yang lebih baik daripada Barcelona saat ini. Tapi saya rasa bukan hal bagus kalau Anda melakukan banyak perubahan di tim dan bermain dengan para pemain muda untuk mengharapkan memenangi Liga Champions. Itu tidak bagus.”

“Kami punya sebuah tim yang bagus. Tim ini tampil lebih baik dan bermain di level tinggi. Mereka juga dalam level fisik yang tinggi juga. Dan kami memiliki para pemain yang fantastis, yang artinya kami bisa mengalahkan siapapun dan itulah yang ingin kami tunjukkan dengan bersaing dengan tim-tim terbaik di Eropa,” sambungnya.

Namun demikian PSG ternyata mampu memberika pukulan telak kepada Blaugrana. Ia mengakui bahwa PSG lebih superior.

“Jelas hasilnya menggambarkan betapa superior mereka. Pertahanan kami bermasalah pada babak kedua. Mereka membuktikan bahwa fisik mereka lebih unggul dari kami,” beber Koeman, seperti dilansir berita Jasahoki88.

Susunan Pemain Barcelona versus PSG:

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Sergino Dest (Oscar Mingueza 71′), Gerard Pique (Riqui Puig 78′), Clement Lenglet, Jordi Alba; Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Pedri (Francisco Trincao 78′); Ousmane Dembele, Lionel Messi (c), Antoine Griezmann (Martin Braithwaite 85′).

Pelatih: Ronald Koeman

PSG (4-2-3-1): Keylor Navas; Alessandro Florenzi (Thilo Kehrer 89′), Marquinhos (c), Presnel Kimpembe, Layvin Kurzawa; Leandro Paredes, Idrissa Gueye (Ander Herrera 46′); Moise Kean (Danilo Pereira 85′), Marco Verratti (Julien Draxler 73′), Kylian Mbappe; Mauro Icardi.

Pelatih: Mauricio Pochettino

Leave a Reply

Your email address will not be published.
*
*