Juara Copa America 2021, Gelandang Argentina Ini Direkrut Atletico Madrid
Selain Lionel Messi, Rodrigo De Paul adalah pemain lain dari skuad Argentina yang mencuri perhatian selama perhelatan Copa America 2021. Berposisi sebagai gelandang, Rodrigo menjadi bagian tak terpisahkan dari skuad Tim Tango yang mampu menjadi juara.
Sebenarnya sepak terjang Rodrigo sudah berada dalam pantauan banyak klub top Eropa sejak berseragam Udinese. Tak lama setelah mengantar La Albiceleste menjuarai Copa America, pemain tersebut langsung direkrut Atletico Madrid.
Dalam pernyataannya, pihak Los Colchoneros mengumumkan perekrutan pemain 27 tahun itu. Rodrigo diakuisisi dengan mahar sebesar 35 juta euro atau setara Rp 602 miliar. Ia dikontrak hingga 2026 mendatang.
“Atletico Madrid dan Udinese telah mencapai kesepakatan atas transfer Rodrigo de Paul (Argentina, 24 Mei 1994). Pemain Argentina itu telah lulus tes medis dan sudah menandatangani kontrak lima tahun,” ungkap Atletico di laman resminya.
Pada musim lalu Rodrigo mampu mencetak sembilan gol dan memberikan 10 assist dari 36 pertandingan di Serie A. Rodrigo pun menyambut gembira hijrah ke Spanyol. Ia mengaku tak sabar merumput bersama klub yang baru saja menjuarai LaLiga.
“Saya sangat senang, saya akan bermain untuk tim yang memenangi LaLiga musim lalu dan saya tahu tanggung jawab yang mengikutinya,” ungkap Rodrigo.
Lebih lanjut ia mengatakan bergabung dengan Atletico adalah sebuah langkah besar. Apalagi ia baru saja membantu negaranya menjuarai Copa America.
“Ini adalah langkah besar dalam karier saya, bahkan untuk momen ini terjadi, tepat setelah menjuarai Copa America. Saya akan mencoba memenuhi semua ekspektasi.”
Bagi Rodrigo bermain di Spanyol bukan pengalaman baru. Ia mengaku sangat mengenal karakteristik Atletico karena pernah merumput di negara tersebut.
“Saya penggemar sepakbola dan saya sangat tahu Atletico karena sebelumnya bermain di Spanyol. Belum lagi soal semua teman dan rekan yang bermain di sini.”
Bergabungnya Rodrigo ke Atletico tentu membuat kecewa sejumlah klub yang selama ini mengincarnya. Inter Milan menjadi salah satu klub Serie A yang ingin mendapatkan tanda tangannya. Rodrigo digadang-gadang sebagai pengganti Christian Eriksen.
Tidak hanya Inter Milan. Liverpool pun dikaitkan dengan Rodrigo. Pasca-kepergian Georginio Wijnaldum, Rodrigo dianggap sebagai sosok yang pas untuk menggantikan pemain yang berseragam Paris Saint-Germain (PSG) itu.
Kubu Udinese sudah menyadari pemainnya tengah menjadi incaran. Sebagaimana dikatakan direktur olahraga, Pasquale Marino, kualitas Rodrigo menjadi dambaan banyak klub.
“Dia punya karateristik permainan yang dicari banyak klub top Eropa. Saya harap dia tetap bertahan sih. Tapi siapapun tim yang merekrutnya musim panas nanti, akan bisa naik level lagi,” tegas Marino.
Berita ini disponsori oleh Clubpokeronline – Situs Poker Online Terpercaya.